Kabupaten Banjar
Jemput Bola 26 Warga Keladan Baru Terima Akta Kelahiran

MARTAPURA, Sedikitnya 26 warga desa Keladan Baru Kecamatan Gambut, Kabupaten Banjar menerima akta kelahiran melalui kegiatan pelayanan keliling Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Banjar.
Warga yang menyerahkan berkas permohonan pembuatan akta kelahiran melalui perangkat desa, kemudian diserahkan kepada Disdukcapil untuk diproses dan diverifikasi dengan dokumen kependudukan lainnya.
Penyerahan akta kelahiran untuk 26 warga oleh Disdukcapil Banjar diwakili Kepala Seksi Perkawinan Perceraian Perubahan Status Anak dan Perlindungan Anak, Arbainah di kantor Kepala Desa Keladan Baru disaksikan Pjs Kepala Desa Keladan Baru, Hairudin.
Warga yang ingin mengurus surat administrasi kependudukan sebelumnya diimbau mengumpulkan berkas yang dikoordinir perangkat desa dan tidak perlu harus datang langsung ke kantor Disdukcapil Banjar di kota Martapura.
“Jika berkas lengkap, benar dan sesuai akan dibuatkan akta kelahirannya, pastikan benar dan sesuaikan datanya baru diserahkan,†ujar Abainan, Kepala Seksi Perkawinan Perceraian, Perubahan Status Anak dan Perlindungan Anak, saat menyerahkan akta kelahiran disaksikan oleh perangkat desa Keladan Baru.
Menanggapi banyak warga yang menginginkan kegiatan jemput bola ini dilanjutkan, Arbainah mempersilakan pihak desa mengajukan permohonan ke Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil.
Sementara Mahrita, salah seorang warga Desa Keladan Baru yang menerima akta kelahiran, menyatakan sangat terbantu dengan diadakannya pembuatan akta keliling ini, kegiatan ini mempermudah mereka karena tidak jauh-jauh ke Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil di Martapura.
“Program seperti ini sangan membantu sekali kepada masyarakat, apa lagi pembuatan akta kelahiran ini tidak dipungut biaya sama sekali,†ujarnya. (rendy)ÂÂ
Editor:Bie

-
Kabupaten Banjar2 hari yang lalu
Safari Ramadan ke Lokgabang, Bupati dan Wabup Banjar Dapat Sambutan Hangat Warga
-
Kabupaten Kapuas2 hari yang lalu
32 Desa di Empat Kecamatan Banjir, Pemkab Kapuas Kirim Logistik Bantuan
-
Kabupaten Kapuas2 hari yang lalu
Bantuan Logistik Banjir Dikirim, Camat Mantangai Terima Kasih Atas Nama Warga
-
Kota Banjarbaru1 hari yang lalu
Hadapi PSU 19 April, Bawaslu Banjarbaru Aktifkan Kembali Petugas
-
Kabupaten Banjar3 hari yang lalu
Safari Ramadan ke Aranio, Bupati Banjar Disambut Hangat oleh Warga
-
HEADLINE1 hari yang lalu
66 Pelaku Usaha MinyaKita Nakal Diciduk Kemendag, Ini Modusnya