Hukum
Jelang Sidang, Iwan Rusmali dan Andi Effendi Dititip ke LP Banjarbaru
BANJARBARU, Jelang persidangan kasus korupsi PDAM untuk tersangka bekas Ketua DPRD Banjarmasin Iwan Rusmali dan Ketua Pansus Raperda Penyertaan Modal PDAM Bandarmasih Andi Effendi, KPK menitipkan keduanya ke LP Banjarbaru, Kamis (11/1) pukul 15.00 Wita.
Mengenakan rompi warna Orange yang khas tahanan KPK, keduanya menyaksikan penggeledahan barang bawaan yang dilakukan oleh petugas LP.
“Sore ini tiba dan diterima langsung oleh Kepala Keamanan dan Ketertiban LP Banjarbaru,” kata Kalapas Banjarbaru, Heriansyah.
Tahanan diserahkan oleh JPU KPK, M Asri Irwan bersama tim, lalu kemudian diterima Kalapas Banjarbaru. Sebelumnya keduanya ditahan di rutan Pomdam Jaya Guntur Jakarta.
“Hari ini kedua terdakwa resmi kita titipkan sebagai tahanan JPU KPK. Ini menandakan perkaranya akan segera dilimpahkan ke PN Tipikor Banjarmasin,” ungkap M Asri Irwan.
Dikatakannya, pelimpahan perkara akan dilakukan sesegera mungkin sebelum habis masa penahanan. “Masa penahanan maksimal 20 hari, sebelum waktu itu sudah kita limpahkan ke PN Tipikor Banjarmasin,” katanya.
Sebelumnya, Iwan Rusmali bersama bekas Dirut PDAM Muslih terkena operasi tangkap tangan (OTT) KPK saat transaksi suap usai pembahasan Raperda Penyertaan Modal. Pada sidang dengan terdakwa Muslih, sebelumnya terungkap keterangan bahwa Wakil Ketua Dewan sekaligus Ketua Pansus Raperda Penyertaan Modal PDAM Andi Effendi. Dimana persekongkolan dimulai saat Senin malam tanggal 3 September 2017, ketika Iwan Rusmali dan Andi Effendi mendatangi ke rumah dinas Muslih di Jalan S Parman Banjarmasin.
Iwan dan Andi menegosiasikan peran mereka sebagai ketua DPRD dan ketua pansus. Iwan meminta sejumlah uang kepada Muslih jika ingin raperda ini disetujui oleh DPRD Kota Banjarmasin. Muslih pun menyetujuinya, meski tak menyebut nilai yang akan diberikan.
Mungkin karena sudah tak sabar lagi, sehari setelah itu, Iwan Rusmali menelepon Muslih dan meminta uang sebesar Rp 5 juta untuk keperluannya. Iwan mengatakan, uang tersebut akan “dihitung†sebagai bagian dari uang yang akan diberikan dalam rangka persetujuan Raperda Penyertaan Modal kepada PDAM Bandarmasih. Dia pun lantas mengutus staf DPRD Kota Banjarmasin, Herry Eduwar untuk mengambil uang itu.
Permintaan Iwan langsung ditanggapi Muslih dengan menghubungi Manajer Keuangan PDAM Bandarmasih Trensis untuk menyerahkan uang sejumlah Rp 5 juta tersebut kepada Herry. Uang lima juta rupiah itu ternyata manjur karena pada malam harinya, tepatnya pukul 20.00 Wita, di ruang rapat Komisi II DPRD dilaksanakan rapat pertama Pansus Raperda Penyertaan Modal PDAM Bandarmasih yang dipimpin Ketua Pansus Andi Effendi.
Rapat berlangsung hingga pukul 23.00 Wita. Ketika itu hasil rapat diputuskan, penambahan penyertaan modal PDAM Bandarmasih sebesar Rp 50.736.095.598,75. Dengan rincian, Rp 7.193.589.236,73, laba yang disetor PDAM Bandarmasih pada tahun buku 2015, akan dicantumkan sebagai modal pada APBD Perubahan Kota Banjarmasin tahun 2017.
Sedangkan Rp 8.307.851.351,02, laba yang disetor PDAM Bandarmasih pada tahun buku 2016, akan dicantumkan sebagai modal pada APBD 2018. Dan dana sebesar Rp 4.231.868.658,00, berdasarkan proyeksi laba usaha PDAM Bandarmasih tahun 2017, akan dicantumkan sebagai modal pada APBD Perubahan 2018.
Selanjutnya, Rp 7.483.718.262,00, berdasarkan proyeksi laba usaha PDAM Bandarmasih tahun 2018, akan dicantumkan sebagai modal pada APBD Perubahan 2019. Rp 10.504.981.066,00, berdasarkan proyeksi laba usaha PDAM Bandarmasih tahun 2019, akan dicantumkan sebagai modal pada APBD Perubahan 2020, dan Rp 13.014.087.025,00, berdasarkan proyeksi laba usaha PDAM Bandarmasih tahun 2020, akan dicantumkan sebagai modal pada APBD Perubahan 2021.
Esoknya, Muslih yang mengikuti rapat dengan DPRD Kota Banjarmasin, bertemu Andi Effendi. Di sanalah akhirnya disepakati angka suap yang akan diberikan sebesar Rp 100 juta. Uang Rp 100 juta tersebut penyerahannya diangsur dalam dua tahap. Rp 50 juta diserahkan kepada Andi Effendi dan kemudian Rp 50 juta-nya lagi diserahkan melalui anggota pansus lainya.(devi/trb)
Editor : Chelll
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Sempurnakan Gugatan di MK, Tim Hanyar Menyoal Ketiadaan Kolom Kosong Pilwali Banjarbaru
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
50 Kolaborator Seni Berkumpul dalam Banjarbaru Murdjani Festival 2024
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Kalsel Ditinggal Ulama KH Muhammad Saberan Afandi, Wafat di Usia 82 Tahun
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Hasil Pilgub Kalsel: Muhidin-Hasnur 1.629.456 Suara, Acil Odah-Rozanie 348.118 Suara
-
pilkada 20243 hari yang lalu
Polda Kalsel Turunkan 425 Personel Amankan Rapat Pleno Rekapitulasi
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara18 jam yang lalu
DPPKB HSU Gelar Diseminasi Evaluasi Audit Kasus Stunting