HEADLINE
HASIL PLENO KPU BANJAR: Menang di Pilbup Banjar Saidi Mansyur-Habib Idrus Kantongi 141.619 Suara, Pilgub Kalsel BirinMU 171.874 Suara

KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA – Rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil perhitungan suara KPU Kabupaten Banjar berlangsung alot, diwarnai penolakan dari salah satu perwakilan saksi, bahkan baru tuntas hingga dini hari. Penghitungan akhir suara untuk pemilihan Gubernur-Wakil Gubernur Kalsel dan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Banjar pada Pilkada 2020, digelar di Ballroom Hotel Grand Dafam, Rabu (16/12/2020) hingga baru selesai Kamis (17/12/2020) dini hari.
Sekitar pukul 01:45 Wita, akhirnya Ketua KPU Banjar Muhaimin mengumumkan hasil rekapitulasi akhir penghitungan suara Pilgub Kalsel dan Pilbup Banjar tahun 2020.
Hasilnya, untuk Pilbup Banjar paslon Bupati dan Wakil Bupati Banjar nomor urut 1 H Saidi Mansyur-Habib Idrus Al Habsyie dinyatakan unggul dengan perolehan dukungan sebanyak 141.619 suara sah.
Sedangkan paslon nomor urut 3 H Rusli-KH Fadhlan Asy’ari (Guru Fadlan) memperoleh sebanyak 112.004 suara sah. Sedangkan di posisi akhir, paslon nomor urut 2 Andin Sofyanoor-KH Syarif Bustomi (Guru Oton) dengan perolehan 37.517 suara sah.
Sementara itu, untuk hasil suara akhir Pilgub Kalsel, pasangan nomor urut 1 H Sahbirin Noor-H Muhidin (BirinMU) mencatatkan perolehan dukungan sebanyak 171.874 suara sah.
Sedangkan calon gubernur Denny Indrayana yang berpasangan dengan Difriadi Darjat meraih 103.512 suara sah.
Rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara Bupati dan Wakil Bupati Banjar berlangsung sangat alot. Pasalnya rapat pleno untuk Pilbup Banjar sudah dimulai sejak Senin (14/12/2020), sempat mendapat penolakan dari salah satu saksi pasangan calon.
(kanalkalimantan.com/wahyu)
Editor : Bie
nbsp;

-
HEADLINE3 hari yang lalu
BNPB: Ada Peningkatan Titik Api di Tiga Provinsi Prioritas
-
Kabupaten Banjar3 hari yang lalu
Geledah Kamar Hunian hingga Tes Urine di Lapas Karang Intan
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Tersangka dan Ditahan, Eks Dirut Pertamina Karen Agustiawan Bikin Kontrak Sepihak
-
Kalimantan Selatan2 hari yang lalu
Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-68, Polda Kalsel Sebar 10 Ribu Paket Sembako
-
Kabupaten Banjar2 hari yang lalu
Tarian Nusantara Pelajar SDN Jawa 5 di Panggung HAN 2023
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Kapal Digulung Ombak, Dua Nelayan Pulau Sambar Gelap Ditemukan Selamat