Connect with us

Kota Banjarbaru

Bawaslu Banjarbaru Seleksi Panwascam Hanya di Empat Kecamatan

Diterbitkan

pada

Ketua Bawaslu Kota Banjarbaru, Nor Ikhsan. Foto : wanda

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Banjarbaru tengah merekrut Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) untuk empat kecamatan di Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan (Kalsel).

Ketua Bawaslu Kota Banjarbaru, Nor Ikhsan mengatakan, proses rekrutmen hanya dilakukan untuk empat kecamatan saja, sebab untuk Kecamatan Liang Anggang digunakan Panwascam eksisting.

“Menghadapi Pilkada 2024, Bawaslu Kota Banjarbaru masih dalam tahapan perekrutan Panwascam pada empat kecamatan, mengingat di Kecamatan Liang Anggang kita tidak membuka pendaftaran baru,” ujar Ketua Bawaslu Kota Banjarbaru, Nor Ikhsan, Kamis (16/5/2024) siang.

Baca juga: DED Pemasangan ATCS Tugu Adipura Masih Penyempurnaan Kajian

KPU Banjarbaru dan Bawaslu Banjarbaru Ekspose persiapan Pilkada 2024, di aula Gawi Sabarataan, Kamis (16/5/2024) siang. Foto: wanda

Bawaslu Banjarbaru menerapkan dua metode untuk perekrutan Panwascam yakni sistem eksisting dan sistem pendaftaran baru.

Sistem eksisting dilakukan dengan mengevaluasi Panwascam pada Pilpres dan Pileg 2024 lalu. Jika masih ada yang memenuhi syarat maka direkrut melalui sistem eksisting.

“Kalau memenuhi syarat kita evaluasi, mereka masih kita rekrut untuk Panwascam Pilkada 2024,” sebut dia.

Hasil evaluasi Bawaslu, Ikhsan menyebutkan untuk Kecamatan Banjarbaru Selatan ada dua Panwascam yang memenuhi syarat, dan satu orang tidak memenuhi.

Baca juga: Pemko Banjarbaru Bentuk Tim Desk Pilkada 2024

Maka untuk mengisi kekosongan satu orang itu, Bawaslu kemudian membuka perekrutan melalui sistem pendaftaran baru.

“Sedangan untuk Kecamatan Banjarbaru Utara ada dua orang yang memenuhi syarat dan satu orang yang tidak memenuhi syarat, jadi untuk mengisi satu orang merekrut lewat pendaftaran baru,” ucapnya.

Kemudian untuk Kecamatan Cempaka, sambungnya, ada satu anggota Panwascam yang memenuhi syarat, sementara dua orang tidak memenuhi syarat. Dan Kecamatan Landasan Ulin tiga orang tidak memenuhi syarat otomatis pendaftaran baru dibuka untuk ketiga posisi.

“Liang Anggang berhubung semuanya memenuhi syarat, maka kami tidak melakukan pendaftaran baru. Jadi kita membuka pendaftaran baru hanya di empat kecamatan, dengan masing-masing tig keperluan Panwascam,” sambungnya.

Baca juga: Jelang Pilkada 2024, KPU HSU Melantik 50 Anggota PPK

Proses perekrutan Panwascam saat ini tengah berlangsung dan pleno hasil tes CAT yang dilakukan Panwascam pada hari sebelumnya.

“Hasil tes kemudian dilanjutkan ke tahapan wawancara yang dijadwalkan pada 18, 19, dan 20 Mei 2024,” sebut Ikhsan.

“Dari wawancara kita menarik dua kali kebutuhan, contoh Kecamatan Banjarbaru Selatan kita memerlukan satu orang kosong otomatis dinaikan ke wawancara nanti 2×1 berarti dua orang,” tandas Ikhsan.

Mereka yang lolos dalam tahapan wawancara ini, tambahkan akan diumumkan pada 23 Mei 2024 dan dilantik pada 24 atau 25 Mei 2024 mendatang. (Kanalkalimantan.com/wanda)

Reporter : wanda
Editor : bie


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->