Connect with us

HEADLINE

TikTok Serius Melakukan Transformasi Medsos Hura-hura ke Smart Medsos!


Kanalkalimantan.com Salah Satu Media yang Diundang dalam Media Sharing


Diterbitkan

pada

TikTok akan meningkatkan rate card bisnis marketing media sebagai wujud transformasi bisnis ke depan. Foto: kanalkalimantan/zoom meeting

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Berita video dengan durasi singkat di TikTok semakin banyak peminatnya. Bahkan Chuzen Kin, manajer pemasaran di App Annie– sebuah perusahaan pemantau pasar aplikasi, mengatakan waktu yang digunakan untuk menonton video TikTok orang Amerika dan Inggris lebih lama daripada Youtube.

Lalu, bagaimana Indonesia? Indonesia merupakan pasar kedua terbesar TikTok di dunia pada tahun 2020. Melansir dari Statista, ada 22,2 juta pengguna aktif bulanan (monthly active users/MAU) aplikasi video pendek TikTok di tanah air pada tahun lalu.

Sementara itu, Amerika Serikat menduduki peringkat teratas dengan 65,9 juta pengguna aktif bulanan TikTok pada 2020.
Itulah mengapa hari ini, Kamis (7/10) 2021, Kanalkalimantan.com berkesempatan mendapat undangan TikTok News Media Sharing Session (1) yang dilakukan melalui zoom meeting pada pukul 11.00 Wita.

Oky Taufik Dwiputra, Industry Partnership TikTok mengatakan TikTok akan mendampingi dan memberikan support kepada media yang memiliki dan mau mengembangkan konten news video pendek melalui TikTok.

Baca juga : Dua Tahun ‘Libur’, Akhirnya Sekolah di Banjarbaru Gelar PTM Mulai 11 Oktober

“Dengan aktif berkonten di TikTok akan meningkatkan rate card bisnis marketing media. Dan media regional (daerah) akan lebih baik ketimbang media nasional.

Karena media di daerah akan lebih dekat dengan kejadian-kejadian viral serta berita yang memiliki keunikan daerah,” ungkap Oky.

Team Industry Partnership TikTok menurut Oky akan membantu dan memberikan ruang yang sudah terkoneksi dengan logaritma TikTok sehingga akan memudahkan media yang menjadi rekanan untuk memiliki visibilitas oleh pengguna TikTok secara langsung.

Partisipant TikTok News Media Sharing Session (1) ini adalah; Biem.co, Sulselsatu, Kanalkalimantan.com, AGTVnews, Fakta Banten, Rayat Sulsel, Jawa Pos Radar Malang, Sumsel Terkini, Jambi Independent.
Menurut Oky zoom meeting hanya langkah awal menjelaskan support apa saja yang akan didapat berikutnya akan dijelaskan melalui group whatsApp.

 

Baca juga : Banjir di 8 Kecamatan Kapuas Hulu, Jalan Putussibau – Sintang Terputus

Menariknya lagi TikTok hanya memfasilitasi media yang sudah terverifikasi oleh Dewan Pers. “Kalau sudah terverifikasi Dewan Pers pasti media tersebut telah menjalankan kaidah dan aturan sehingga fungsi pengawasannya akan lebih mudah dilakukan,” tutup Oky. (Kanalkalimantan.com/desy)

Reporter : desy
Editor : cell


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->