Kota Banjarbaru
Tak Beridentitas, Jasad Lelaki Didapati Membiru di Landasan Ulin Tengah

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Warga di Jalan Trikora, Kelurahan Landasan Ulin Tengah, Kecamatan Liang Anggang, Kota Banjarbaru dibuat geger dengan temuan sesosok jasad laki-laki, Rabu (15/1/2025) pagi.
Jasad berjenis kelamin laki-laki ini ditemukan pertama kali oleh warga yang sedang mencari sarang kroto (telur semut rangrang) sekitar pukul 09.00 Wita.
Agus Sutaji, saksi mata, mengatakan saat mencari sarang kroto dirinya dikejutkan karena melihat seorang laki-laki nampak seperti orang tertidur di bawah pohon dekat semak-semak.
Baca juga: Dibatasi 1 Jam, Ini Aturan Masuk Taman Van der Pijl

Saksi mata, Agus Sutaji. Foto: polres banjarbaru
“Aku tadi pas lewat mencari sarang kerangga (Kroto, red) melihat kenapa ada orang berabah (Berbaring, red). Mati atau hidup kata saya sendiri, tapi saya lihat kakinya sudah biru,” ujar Agus Sutaji.
Melihat hal tersebut Agus mengaku langsung mendatangi warga perumahan setempat agar dapat melihat langsung kondisi sosok jasad tersebut.
Baca juga: Jalan Nasional di Banjarmasin Terendam Banjir Rob
“Karena tidak ada yang berani mengecek kondisi mayat tersebut akhirnya warga melaporkan kejadian ke Polsek Liang Anggang,” sambung dia.
Kasi Humas Polsek Liang Anggang, Aipda Sugiatno membenarkan adanya penemuan mayat tersebut.
Baca juga: Ombudsman Kalsel Terima 235 Aduan di 2024, Ini Sektor Paling Banyak Dilaporkan
“Belum diketahui identitas. dari Kanit Mr X,” ujar Aipda Sugiatno saat dikonfirmasi, Rabu (15/1/2025) siang.
Saat ini, kata dia, jasad lelaki sudah dievakuasi ke kamar jenazah Rumah Sakit Daerah Idaman Banjarbaru untuk dilakukan visum oleh pihak kepolisian. (Kanalkalimantan.com/wanda)
Reporter: wanda
Editor: bie

-
HEADLINE2 hari yang lalu
Sidang Gugatan Pilwali Banjarbaru Hadirkan Tiga Ahli, Titi Anggraini: Pilkada Calon Tunggal Seharusnya Melawan Kotak Kosong
-
Kabupaten Banjar3 hari yang lalu
Hadiri Penetapan Pemenang Pilbup Banjar, Saidi Mansyur Ucapkan Terima Kasih
-
HEADLINE3 hari yang lalu
KPK Siapkan Tuntutan Dua Pemberi Suap Proyek PUPR Kalsel
-
Kabupaten Kapuas3 hari yang lalu
KPU Kapuas Tetapkan HM Wiyatno-Dodo sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Angkutan Pelajar Gratis Tak Jelas, Organda-Dishub Banjarbaru Belum Bersepakat
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara3 hari yang lalu
Penandatanganan Fakta Integritas, PK, dan Perjanjian Kontrak Kerja Non ASN Diskominfosandi HSU