HEADLINE
Pusat Perbelanjaan Modern di Banjarbaru Diduga Cemari Sungai
Warga Jalan Simpur Cium Aroma Tak Sedap

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Warga Jalan Simpur RT 01 Kelurahan Sungai Ulin, Kota Banjarbaru keluhkan bau tidak sedap dari sungai kecil di lingkungan mereka.
Warga menyebut bau tak sedap itu berasal dari air limbah pusat perbelanjaan modern yang dibuang ke sungai di permukiman.
Kanalkalimantan.com, mencoba melakukan penelusuran sedikitnya ada dua titik pembuangan air limbah mall tersebut. Pertama tepat di seberang perumahan warga, tepatnya di belakang pusat perbelanjaan itu. Titik kedua menggunakan pipa besar yang disalurkan ke aliran sungai yang ada di belakang permukiman warga.
Meski terlihat jernih, air yang dibuang tersebut menghasilkan aroma tidak sedap ketika mencoba mengambil dan menciumnya secara langsung air pembuangan tersebut.
Baca juga: Borok Bea Cukai Terbongkar: Koper Putri Gus Dur Diacak-acak, Kirim Piala ‘Dipalak’ Rp 4 Juta
Warga Jalan Simpur, Halimah mengaku bau tidak sedap ini sudah risakannya sejak lama, apalagi ketika siang hari cuaca lagi panas maka bau tersebut akan sangat tercium bila tertiup angin. Bahkan tidak jarang pada malam hari juga bau tersebut kerap terjadi.
“Kurang lebih sudah 5 tahunan sudah merasakan bau ini, kalau bisa di foto sudah saya foto baunya ini pasti ketahuan,” ungkapnya.
Diungkapkan Halimah, karena bau tidak sedap ini juga mengakibatkan dirinya harus menutup warung gorengan di depan rumahnya. Bahkan sampai menutup ventilasi di kediamannya.

Warga Jalan Simpur Sungai Ulin, Kota Banjarbaru yang mengeluhkan bau tidak sedap di sungai berasal dari pusat perbelanjaan modern. Foto: ibnu
“Sering (baunya) kadang lama kadang enggak,” sebutnya.
Dirinya memastikan bau yang dihasilkan dari air pembuangan pusat perbelanjaan tersebut. Hal ini pernah dilakukan pengecekan oleh suaminya sendiri ketika malam hari dan benar saja bau tersebut berasal dari pembuangan air limbah pusat perbelanjaan modern tersebut.
Baca juga: 10 Ton Beras Disalurkan ke Warga Terdampak Banjir di Martapura
“Pernapasan tidak nyaman, bahkan pihak mereka tidak pernah menanyakan imbas limbah yang dibuangnya,” bebernya.
Senada dengan Halimah, Widi mengungkapkan, dari rumahanya sudah tercium aroma tidak sedap dari belakang yang berasal dari pembuangan air dari pusat perbelanjaan modern itu.

Warga Jalan Simpur Sungai Ulin, Kota Banjarbaru yang mengeluhkan bau tidak sedap di sungai berasal dari pusat perbelanjaan modern. Foto: ibnu
“Baunya sama aja kayak di depan,” ungkapnya.
Menurutnya walau airnya jernih, namun air tersebut mengeluarkan bau yang sangat tidak sedap jika ada angin saat cuaca terik.
“Air jernih tidak menjamin aromanya,” katanya.
Dibeberkan Widi, kalau ada dari dinas terkait melakukan sidak, dapat dipastikanyang keluar tersebut tidak menghasilkan bau.
“Kalau sudah beberapa hari bau lagi,” tegasnya. (Kanalkalimantan.com/ibnu)
Reporter : ibnu
Editor : bie

-
Lifestyle2 hari yang lalu
Saksikan Kemeriahan Road To Kilau Raya ‘Jakarta Viral’, pada Sabtu 27 Mei 2023 di MNCTV
-
HEADLINE1 hari yang lalu
Kumpul Paguyuban Tionghoa se Indonesia di Banjarmasin, Keberagaman Tak Jadi Perbedaan
-
Kabupaten Berau3 hari yang lalu
Puluhan Botol Miras Disita Polres Berau
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Wali Kota Aditya Komitmen Banjarbaru Tetap Jadi Kota yang Nyaman Ditinggali
-
Kabupaten Berau1 hari yang lalu
Polres Berau Ngobrol Pemilu Bareng KPU dan Parpol
-
kriminal banjarbaru3 hari yang lalu
Ditegur Lawan Arah Arus Jalan, Dua Tusukan MH Tewaskan AN di Trikora