Connect with us

Kanal

Polsek Amuntai Utara Siaga Posko Penanganan Karhutla

Diterbitkan

pada

Rapat koordinasi penanganan Karhutla, di Mapolsek Amuntai Utara, Kamis (19/9). Foto : dew

AMUNTAI, Menyamakan persepsi penanganan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) Polsek Amuntai Utara menggelar rapat koordinasi penanganan Karhutla, di Mapolsek Amuntai Utara, Kamis (19/9).

Rakor dipimpin Kanit Binmas Aipda Ferry dihadiri Camat Amuntai Utara, Camat Haur Gading, Danramil Amuntai Utara, dan perwakilan kepala desa.

Aipda Ferry mengatakan, tujuan Rakor untuk menyamakan persepsi dan cara bertindak saat penanganan terjadi kebakaran hutan dan lahan.

“Diharapkan akan terbentuk Satgas kecil di wilayah Kecamantan Amuntai Utara dan Haur Gading untuk penanganan Karhutla,” ujarnya.

Camat Amuntai Utara melalui Sekcam Akhmad Rustam menghimbau kepada kepala desa untuk bersama mengajak masyarakat untuk menjaga lingkungan dari Karhutla.

“Aparat desa bersama-sama membangkitkan kembali kesadaran masyarakat menjaga lingkungan dengan tidak melakukan pembakaran lahan, menjaga situasi yang aman di wilayah kita dari kebakaran hutan dan lahan,” ajaknya.

Sementara itu, Danramil Amuntai Utara Kapten Inf Mahmud Dalli mengatakan, untuk wilayah Kabupaten HSU telah dibentuk beberapa Satgas dan untuk wilayah HSU. “Satgas 5 yang berada di Kecamatan Haur Gading membawahi 3 Kecamatan yaitu Kecamantan Amuntai Utara, Kecamatan Haur Gading dan Kecamatan Amuntai Selatan,” sebutnya.

Pembentukan Satgas penanganan penanggulangan Karhutla di wilayah hukum Polsek Amuntai Utara. Pendataan alat-alat penanggulangan karhutla di wilayah Kecamatan Amuntai Utara dan Haur Gading, serta pembentukan Posko Siaga Tim Satgas Penanggulangan Bencara di Polsek Amuntai Utara. (dew)

Reporter : Dew
Editor : Bie


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->