Connect with us

Kota Banjarbaru

Dikira Kumpulan Anak Punk, Suporter Ini Malah Diantar ke Stadion Demang Lehman

Diterbitkan

pada

Bonek Mania di salah satu Ruko di Jalan Trikora yang sempat diduga anak punk oleh warga sekitar. Foto: ibnu

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Sempat membuat geger warga Kota Banjarbaru di Jalan Trikora, Kelurahan Palam, Kota Banjarbaru, lebih dari seratus orang yang menginap di salah satu ruko sempat dikira warga anak punk.

Ternyata sekitar 150 orang itu adalah Bonek Mania alias suporter Persebaya Surabaya yang sedang menunggu laga away Persebaya melawan Barito Putera di Stadion Demang Lehman Martapura, Kamis (9/3/2023) sore nanti.

Kasi Opsdal Satpol PP Banjarbaru Yanto Hidayat mengungkapkan, pihaknya melakukan pemeriksaan ke Ruko tempat tersebut lantaran ada laporan warga yang mengira suporter sepak bola itu kelompok anak punk.

“Ketika dilakukan pengecekan di sana, ternyata dari Bonek Mania suporter Persebaya,” ungkapnya.

 

Baca juga: Pemkab HSU Gelar Operasi Pasar Murah Jelang Bulan Puasa

Dijelaskan Yanto, Bonek Mania tinggal menginap sementara di tempat tersebut dengan menyewa ruko menanti laga Persebaya melawan Barito Putera.

Memang benar kata Yanto, Rabu (8/3/2023), ada beberapa Bonek Mania yang keluar dari Ruko dengan berjalan kaki untuk mencari makan.

Bonek Mania di salah satu Ruko di Jalan Trikora yang sempat diduga anak punk oleh warga sekitar. Foto: ibnu

Selanjutnya kata Yanto, pihaknya memberikan imbauan kepada para Bonek untuk menjaga ketertiban dan kebersihan di lingkungan, baik sebelum maupun sesudah mereka pulang ke Surabaya.

“Jangan sampai membuat warga kaget dan terjadi kesalahpahaman lagi,” sebutnya.

Akhirnya, Satpol PP Banjarbaru malah memfasilitasi dengan sebuah unit mobil atas permintaan Bonek Mania untuk mereka berangkat ke Stadion Demang Lehman.

Sementara itu, salah satu Bonek Mania, Sutek mengatakan, dirinya datang ke Banjarbaru bertujuan mendukung tim kesayangan yang akan bertanding di Stadion Demang Lehman Martapura.

Dirinya bersama Bonek lainnya datang dari Surabaya di Pelabuhan Trisakti Banjarmasin pada Rabu (8/3/2023) kemarin, lalu menginap di sebuah ruko di Banjarbaru.

Baca juga: Sidang TPPU Mantan Bupati HST, Kontraktor Ungkap Berikan Fee Proyek

“Ada sekitar 150 Bonek yang ikut,” ujarnya.

Dirinya memastikan, akan menjaga ketertiban dan kenyaman di Kota Banjarbaru, dirinya juga meminta maaf atas ketidaknyaman yang dirasakan warga Banjarbaru.

“Habis main langsung balik ke pelabuhan,” jelasnya.

Saat ini Bonek Mania lainnya sebagian sudah ada di Stadion Demang Lehman untuk memasang atribut Persebaya Surabaya. (Kanalkalimantan.com/ibnu)

Reporter : ibnu
Editor : bie


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->