Infografis Kanalkalimantan
Darwin Day, Pencetus Teori Evolusi

KANALKALIMANTAN.COM – Hari Darwin atau Darwin Day diperingati tiap tanggal 12 Februari untuk menandai hari kelahiran Charles Darwin.
Charles Darwin terkenal dengan teori evolusi berdasarkan seleksi alam yang kontroversial. Bahkan peringatan Hari Darwin juga menimbulkan pro dan kontra.
Lahir pada tahun 1809, Charles Darwin merevolusi bidang sejarah alam dengan mengemukakan teori evolusi melalui seleksi alam. Dalam bukunya On the Origins of Species yang diterbitkan pada tahun 1859, ia berpendapat bahwa semua bentuk kehidupan masa kini di Bumi berasal dari satu nenek moyang dan bahwa keanekaragaman dalam kerajaan hewan dan tumbuhan muncul karena seleksi alam, migrasi, kepunahan, dan mutasi genetik.
Meski awalnya diperdebatkan, teori evolusi Darwin kini diterima secara luas sebagai fakta dan teori dalam komunitas ilmiah.
Hari Darwin telah dirayakan sejak kematiannya pada tahun 1882. Pada tahun 2000, tiga penggemar Darwin, Dr Robert Stephens, Prof Massimo Pigliucci, dan Amanda Chesworth menciptakan Program Hari Darwin. Program tersebut kemudian diberi nama Perayaan Hari Darwin, sebuah organisasi nirlaba yang berkomitmen pada pendidikan sains.
Mengenal Hari Darwin sebagai Peringatan Kelahiran Charles Darwin
Oleh pendukung-pendukungnya, Hari Darwin berusaha digerakkan demi terbentuknya The International Darwin Day Foundation yang menyerukan perayaan Hari Darwin tahunan di seluruh dunia.
Hari Darwin Internasional Tahunan secara terorganisir dipelopori oleh 3 orang penganut setia teori-teori Charles Darwin, yaitu:
1. Dr Robert Stephens, yang memotivasi Komunitas Humanis di Silicon Valley untuk memprakarsai Perayaan Hari Darwin tahunan pada tahun 1995.
2. Prof Massimo Pigliucci, yang juga menyelenggarakan acara tahunan Hari Darwin di University of Tennessee mulai tahun 1997.
3. Amanda Chesworth, yang bersama Stephens secara resmi menggabungkan Program Hari Darwin di New Mexico pada tahun 2000.
Teori evolusi Charles Darwin memiliki tiga komponen utama, yaitu:
1. Variasi terjadi secara acak di antara anggota suatu spesies
2. Sifat-sifat individu dapat diwarisi oleh keturunannya
3. Perjuangan untuk eksis hanya akan memungkinkan bagi mereka yang memiliki sifat-sifat tertentu untuk bertahan hidup.
Meski teori-teorinya didasarkan pada sains modern, tapi Darwin tidak melakukan klarifikasi terhadap pertanyaan-pertanyaan yang timbul.
Sejauh ini Hari Darwin belum dikenal di Indonesia. Dalam pencarian internet, kebanyakan Hari Darwin diperingati di Amerika Serikat dan beberapa negara lain. (Kanalkalimantan.com/kk)
Editor: kk

-
Kalimantan Selatan3 hari yang lalu
Cegah Tambang Illegal, Patroli Dilakukan ke Wilayah Konsesi PT AGM
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Teror Kepala Babi di Kantor Tempo, Jurnalis ‘Bocor Alus Politik’ Jadi Target!
-
Kalimantan Selatan2 hari yang lalu
Penumpang Mudik Bandara Syamsudin Noor Diprediksi Capai 224 Ribu
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
PNS dan PPPK 2024 Pemko Banjarbaru Terima SK, Ini Pesan Wali Kota
-
Kalimantan Tengah3 hari yang lalu
Mentan Target Produksi 1 Juta Ton Beras di Kalteng, Cetak Sawah 75 Ribu Hektare
-
Kalimantan Selatan2 hari yang lalu
Posko Mudik Bandara Syamsudin Noor Libatkan 333 Personel