DPRD BANJARBARU
Catatan Komisi III Tinjau Banjir dan Drainase di Banjarbaru

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Banjarbaru melakukan tinjauan lokasi terdampak banjir di Kota Banjarbaru, Selasa (4/2/2025) siang.
Lokasi yang didatangi di antaranya Kecamatan Cempaka, Kecamatan Landasan Ulin, Kecamatan Liang Anggang, dan sejumlah titik drainase yang tergenang.
Ketua Komisi III DPRD Banjarbaru Muhammad Syahrial mengatakan, menjadi catatan utama wilayah Cempaka adalah rencana relokasi rumah-rumah warga yang berada di bantaran sungai.
Baca juga: Si Melon Langka, Tak Ber-KTP Banjarmasin Sulit Cari LPG 3 Kg
Para anggota dewan berinisiatif mempertemukan masyarakat dengan pemerintah kota agar mau tempat tinggalnya direlokasi.
“Lokasi rumah-rumah tersebut berada di atas bantaran sungai, akan kita bicarakan lagi ke masyarakat bagaimana caranya mereka mau direlokasi,” ujar Muhammad Syahrial, Selasa (4/2/2025) siang.
Kondisi lain seperti di Tambak Buluh, Kelurahan Landasan Ulin Timur, turut menjadi catatan pihaknya karena lokasi perumahan yang berada di dataran rendah.
Baca juga: Presiden Prabowo Resmikan 37 Proyek Ketenagalistrikan di 18 Provinsi
“Di Tambak Buluh kita melihat kondisi perumahan di sana berada di lokasi yang rendah,” ungkap dia.
Tak hanya berada di lokasi rendah, kata dia, lokasi terendam banjir kebanyakan rumah di atas lahan rawa.
Terkait kondisi tersebut, anggota dewan mengatakan akan berkordinasi dengan dinas terkait untuk mencari solusi.
Baca juga: BRI UMKM EXPO(RT) 2025: Promosi UMKM Indonesia ke Tingkat Internasional
Termasuk permasalahan drainase di sejumlah titik yang terendam banjir, dinas terkait akan segera melakukan perbaikan crossing drainase.
“Setelah kita lihat tadi, dinas terkait nanti akan membuat crossing drainase biar terjadi pembagian air genangan yang muncul di tengah itu,” pungkas Syahrial. (Kanalkalimantan.com/wanda)
Reporter: wanda
Editor: bie

-
HEADLINE2 hari yang lalu
Dana Hibah 1 Miliar Dikorupsi, Ketua dan Bendahara Majelis Taklim Diadili
-
Kota Banjarmasin3 hari yang lalu
Meminta Ampunan, Jemaah Masjid Sabilal Muhtadin Khusyuk Do’a di Malam Nishfu Sya’ban
-
DPRD BANJARBARU2 hari yang lalu
Komisi III Panggil Dishub Banjarbaru, Buntut APG Organda Belum Operasi
-
Bappedalitbang Banjar3 hari yang lalu
Wabup Banjar Buka Rapat Evaluasi Kinerja Pembangunan Daerah Tahun 2024
-
ADV DPRD BATOLA3 hari yang lalu
Kawasan Transmigrasi Cahaya Baru Disiapkan Jadi Transpolitan
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Dishub Banjarbaru Diminta Cepat Urus Angkutan Pelajar Gratis