Kabupaten Balangan
Antisipasi Korban Jiwa BPBD Balangan Minta Orangtua Cegah Anak-anak Bermain di Lokasi Banjir

KANALKALIMANTAN.COM, PARINGIN – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Balangan meminta kewaspadaan kepada orangtua dalam pengawasan untuk melarang anak bermain air saat banjir.
Selain itu, masyarakat juga dilarang berada di wilayah rawan bencana alam seperti di sekitar tebing atau gunung karena bisa terjadi tanah longsor saat hujan deras.
Larangan tersebut dikeluarkan BPBD Balangan sebagai bentuk antisipasi dini mengingat curah hujan tinggi di Balangan.
“Mari kita bersama-sama mewaspadai dan mencegah bahaya anak dalam bermain air saat banjir,” ujar H Rahmi , Kepala BPBD Balangan Sabtu (19/11/2022).
Ia juga meminta untuk orangtua memperhatikan dan melarang anak-anak bermain air di saat kondisi banjir terjadi, serta tidak berada di pinggiran bantaran sungai.
Menurut Rahmi, belajar dari kasus kecelakaan air di beberapa waktu lalu di Balangan, maka perlu antisipasi sejak dini untuk meminimalisir korban jiwa tenggelam.
Ia juga mengimbau saat banjir terjadi untuk memperhatikan instalasi listrik di rumah, hal tersebut untuk mengantisipasi bahaya listrik saat banjir. (Kanalkalimantan.com/alfi)
Reporter : alfi
Editor : kk

-
HEADLINE3 hari yang lalu
Jelang Liga 1 Indonesia, Tribun Terbuka Stadion Demang Lehman Memprihatinkan
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Mahasiswa UIN Antasari Lulus Jadi Imam Masjid di Uni Emirat Arab
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara3 hari yang lalu
Ini Syarat Mendaftar Anggota Bawaslu Kabupaten Kota
-
Lifestyle3 hari yang lalu
Inul Daratista, Farel Prayoga, dan Bidadari Ambyar Siap Menggoyang Road To Kilau Raya ‘Jakarta Viral’ Malam Ini
-
PLN UIKL KALIMANTAN3 hari yang lalu
Tak Hanya Kurangi Emisi, Kendaraan Listrik Dorong Pertumbuhan Ekonomi UMKM
-
Kota Banjarmasin2 hari yang lalu
Simpan Sabu, Ibu Muda dan Pria Dibekuk Polsek Banjarmasin Barat