Connect with us

HEADLINE

1.635 Jemaah Haji Debarkasi Banjarmasin Telah Tiba di Tanah Air, 14 Jemaah Wafat di Tanah Suci

Diterbitkan

pada

Kloter 5 jemaah haji Debarkasi Banjarmasin asal Kabupaten Kotawaringin Barat, Barito Timur, dan Lamandau, Provinsi Kalimantan Tengah mendarat dengan selamat di Bandara Syamsudin Noor, Minggu (16/7/2023). Foto: ist

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Kloter 5 jemaah haji Debarkasi Banjarmasin asal Kabupaten Kotawaringin Barat, Barito Timur, dan Lamandau, Provinsi Kalimantan Tengah mendarat dengan selamat di Bandara Syamsudin Noor, Minggu (16/7/2023).

Sejak pemulangan Kloter pertama 9 Juli hingga 16 Juli 2023, total jemaah haji Debarkasi Banjarmasin yang telah tiba di Tanah Air berjumlah 1.635 orang.

Jika dilihat pada data keberangkatan asal Debarkasi Banjarmasin berjumlah 5.708 orang. Terdiri 5.619 orang jemaah haji dan 89 orang petugas Kloter. Dengan rincian jemaah haji Kalsel 3.928 orang dan Kalteng 1.691 orang

Baca juga: Orang Indonesia Suka Film Horor, Mengapa?

“Masih ada 13 kloter jemaah haji kita yang saat ini masih berada di Arab Saudi yang tersebar di Mekkah dan Madinah,” kata Kepala Kanwil Kemenag Kalsel HM Thambrin.

Sementara itu, jemaah haji yang wafat di Arab Saudi kembali bertambah. Terbaru, tiga jemaah haji perempuan asal Banjarbaru dan HSU Kalsel, serta 1 orang asal Katingan, Kalteng wafat di Arab Saudi.

Berdasarkan data Debarkasi Banjarmasin per tanggal 15 Juli 2023 ada sebanyak 14 orang jemaah haji yang telah wafat di Tanah Suci, dengan rincian 8 jemaah haji asal Kalsel dan 6 orang dari Kalteng.

Baca juga: Polisi Dapati Sebungkus Sabu 50 Gram dari SN di Teluk Tiram

Jemaah asal Kalsel yang wafat antara lain, Siti Fatimah Padlam dari HST, Jusup bin Tagap dari Kotabaru, Zainal Abidin Zarkasi Aziz dari Banjarmasin, Zainuddin bin Awi dari HSS, Hj Jahratun Abdul Samad Salam dari Banjarmasin, Hj Maswiyah Syahsuni Umrah dari Tanah Laut, Hj Jumiati Soeyatno Kasan dari Banjarbaru, dan Hj Nuryani binti Darsani dari HSU.

Kemudian jemaah asal Kalteng yang wafat yaitu Abdul Karim Jumri dari Barito Utara, Cunu Sina Dana dari Kapuas, Muni Darzat Unan dari Kapuas, Udin Abbas Tumar dari Kapuas, Hj Maisyarah binti Oseh dari Kotawaringin Timur, dan Hj Hamsiah binti Rajak dari Katingan.

Dari 14 jemaah haji Debarkasi Banjarmasin yang wafat, 13 orang wafat pada saat dan setelah masa Armuzna, sedangkan 1 jemaah wafat sebelum wukuf di Arafah.

Baca juga: Muswil ke-16 Pemuda Muhammadiyah Kalsel Digelar di Amuntai  

Kemudian jika dilihat data secara nasional di laman https://dasboarhaji.thawaf.id/kesehatan, data jemaah haji Indonesia yang wafat ER tanggal 16 Juli 2023 berjumlah 638 orang. Sementara jemaah yang masih sakit sebanyak 345 orang, 17 diantaranya dari Debarkasi Banjarmasin. (Kanalkalimantan.com/rizki)

Reporter : rizki
Editor : bie


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->