Kriminal Martapura
Tiga Begal di Tanjung Rema Martapura: Rampas Motor Diawali Miras Oplosan
KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA – Tiga begal yang beraksi di Jalan Tanjung Rema, Martapura, merampas sepeda motor dipicu dari miras (minuman keras) oplosan.
Kapolres Banjar, AKBP M Ifan Hariyat melalui Kasat Reskrim Polres Banjar AKP Bara Pratama Mahaputra mengungkapkan, peristiwa tindak pencurian dengan kekerasan (Curas) ini berawal ketika MFR dan F pulang dari Kecamatan Batibati, Kabupaten Tanah Laut (Tala) menuju rumah MS.
“Mereka awalnya mengonsumsi minuman alkohol campuran,” ujar AKP Bara, Minggu (29/9/2024).
Ketiga pemuda itu, kata AKP Bara, kemudian menaiki sepeda motor milik MFR untuk membeli minuman di sebuah warung dekat lapangan futsal di Jalan Irigasi, Kelurahan Tanjung Rema Darat.
Baca juga: Mengintip Isi Kantong Kekayaan Dua Paslon Pilwali Banjarbaru, Siapa Paling Kaya?
“Sebelum berangkat, MS membawa senjata tajam jenis celurit dari rumahnya,” jelasnya.
Setelah mengonsumsi alkohol campuran, MS mengajak MFR dan F untuk melakukan pencurian dengan kekerasan.
“Ketika berada di Jalan Tanjung Rema, para pelaku melihat korban yang sedang melintas. Korban diberhentikan, diancam menggunakan celurit, dan sepeda motor korban dibawa oleh para pelaku ke rumah MS,” ungkapnya.
Pada Sabtu (28/9/2024) sekitar pukul 20.00 Wita, MS bersama dengan F menyembunyikan sepeda motor rampasan di Kelurahan Sungai Besar, Kecamatan Banjarbaru Selatan, Banjarbaru. Disimpan di sebuah gedung kosong belakang sebuah ritel modern.
“Modus dan motifnya yakni ketiga pelaku memanfaatkan situasi tengah malam saat kondisi jalan sepi,” ujarnya.
Baca juga: Rumdin Sewa Dibayar Pemko Banjarbaru Terpasang Spanduk Paslon
Mereka, kata AKP Bara, mengancam korban menggunakan senjata tajam jenis celurit. Memaksa korban melarikan diri dan meninggalkan sepeda motornya.
“Motifnya karena faktor ekonomi, dimana para pelaku tidak memiliki uang untuk kebutuhan pribadi dan membeli minuman alkohol,” bebernya.
Ketiga pelaku akhirnya diringkus oleh Tim Gabungan Resmob Dit Reskrimum Polda Kalsel, Subdit Kamneg Ditintelkam Polda Kalsel, Unit Resmob Polres Banjar, Unit Inafis Polres Banjar, Unit Kamneg Sat Intelkam Polres Banjar. (Kanalkalimantan.com/wanda)
Reporter : wanda
Editor : bie
-
HEADLINE3 hari yang lalu
11 Anggota DPR RI dari Kalsel Resmi Dilantik, Ini Nama dan Asal Partai
-
Infografis Kanalkalimantan3 hari yang lalu
2 Oktober Hari Batik Nasional: Karya Seni, Idealisme, hingga Alat Perjuangan
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Ajukan Gugatan ke MA, Tokoh Lintas Bidang Tolak Suap Tambang Ormas Keagamaan
-
PUPR PROV KALSEL2 hari yang lalu
Pemprov Kalsel Bersihkan Saluran Irigasi Riam Kanan, Ini Jadwalnya
-
Kalimantan Barat2 hari yang lalu
Modus Petinggi Bank Kalbar Korupsi Lahan Kantor Rp30 Miliar
-
Kota Palangkaraya2 hari yang lalu
Rumah Dinas Telkom Palangkaraya Terbakar