Connect with us

SOSOK

Tekad Yasmin Bergelut dengan Pengrajin dan Pengusaha Kecil demi Kembangkan Produk UKM

Diterbitkan

pada

Yasmin, perempuan berhijab ini tak lelah bergelut dengan pengrajin serta pengusaha kecil demi kemajuan UKM di Kalsel. Foto: rdy

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Pembinaan terhadap sektor Usaha Kecil dan Menengah (UKM) ternyata tidak hanya dapat dilakukan oleh institusi pemerintah saja. Kaum muda pun bisa turut mengelola dan membina berbagai sektor UKM dalam mengembangkan kewirausahaan misalnya dengan berpartisipasi aktif dalam  pembinaan UKM. Seperti yang dilakukan Yasmin Qamarani, Ketua Yayasan Rumah Kreasi Muslimah Indonesia di Banjarmasin.

Perempuan berhijab yang akrab disapa Yasmin ini, juga aktif di Dewan Krajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Banjarmasin, kesehariannya bergelut dengan pengrajin serta pengusaha kecil. Disamping itu ia juga memiliki usaha kuliner dan kreasi buket dari kain sasirangan, khas Kalimantan Selatan. Kreasinya yang terakhir ini sudah menjadi langganan dari berbagai instasi, sebagai cindera mata, bagi acara semacam pisah sambut.

Di tengah Pandemi Covid 19,  Sebagai pegiat UKM, tentu sangat banyak yang merasakan dampaknya, dengan begitu juga ia merasa semakin tergerak dan bersemangat untuk membantu sesama, khusus nya para pelaku usaha kecil dikota Banjarmasin.

“Saya melakukan pembinaan melalui media sosial, baik berupa talkshow online, maupun pembinaan secara perorangan, memberikan motivasi dan bagaimana mengembangkan sebuah usaha dan membranding sebuah produk,” jelas Yasmin yang juga pengurus Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia ( IPEMI ) – Kalsel ini.

Lebih lanjut menurut Yasmin, pandemi COVID-19 memang membawa dampak sangat besar di berbagai sektor, termasuk yang banyak dialami pelaku usaha kecil dan mikro kita. Namun, menurutnya dampak virus Corona ini juga dapat menjadi kesempatan bagi  menciptakan peluang usaha sendiri yang bisa dimulai di masa sulit ini.

“Contoh sederhana, banyak teman-teman UKM kita yang bergerak dibidang konveksi, sekarang berinovasi memproduksi masker kain dengan berbagai motif, yang modis dan sangat trendy. Namun tentunya tetap memperhatikan standar dari alat kesehatan itu sendiri,” terang Yasmin.

Yasmin juga bersyukur, usaha teman teman muslimah semakin banyak yang berkembang dengan branding baru yang mereka buat, dan cara promosi produk dengan teknik foto produk sehingga lebih menarik untuk dipasarkan melalui media sosial. Dan  dalam membina UKM, ia  juga memberikan dukungan berupa jasa promosi produk kepada para pengusaha muslimah yang baru memulai usahanya untuk di promosikan di instagramnya secara gratis. (Kanalkalimantan.com/rdy)

 

Reporter : Rendy
Editor : Cell



iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->