Kanal
Praja IPDN Asal Barsel Ikut Buka Puasa Bersama di Rujab Bupati

BUNTOK, Praja Institut Pemerintah dalam Negri (IPDN) asal Barito Selatan (Barsel), disela menjalani cuti liburnya dari IPDN Jatinangor, bersama Purna Praja Ardhy dan Isroq, ikut menghadiri buka puasa bersama di Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Barsel, Jumat (31/5).
Eko salah satu Praja IPDN asal Barsel mengatakan, mengahadiri kegiatan buka puasa di Rujab Bupati Barsel bersama teman-teman IPDN yang lain merupakan wujut untuk lebih mempererat tali silaturahmi.
“Jadi selain menjalankan ibadah ramadhan kita juga bisa mempererat tali silaturahmi dengan pemerintah setempat,†kata Eko kepada Kanalkalimantan.com, usai berbuka.
Ia dan kawan-kawan Praja IPDN yang lain dalam mengisi cuti waktu libur ini, mengambil kesempatan penuh dengan mendapatkan bimbingan dengan Purna Praja yang ada di Barsel.
“Kita dan kawan-kawan lain, selalu mencari bimbingan atau petunjuk bagaimana pengalaman para Purna Praja kita saat menjalani pendidikan di Jatinangor dulu,†ujar Eko.
Di tempat yang sama Isroq mengatakan, dirinya dan para Purna Praja yang lain, selalu memberikan bimbingan kepada para praja IPDN asal Barsel agar saat balik nanti paling tidak tau akan hal-hal yang hendaknya jangan dilakukan disana nanti. “Yang jelas untuk Praja IPDN asal Barsel saat balik nanti harus tau apa yang akan dilakukan di Jatinangor dan jangan sampai tidak belajar dengan baik,†pungkas Isroq singkat.(digdo)
Editor : Chell

-
Kabupaten Banjar2 hari yang lalu
Mantapkan Persiapan MTQ Ke-36 Tingkat Provinsi Kalsel, Ini Pesan Bupati Banjar
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Pintu Gerbang Udara Kalsel Kembali Sandang Status Bandara Internasional
-
HEADLINE1 hari yang lalu
Tangis Syarifah Hayana Pecah, PN Banjarbaru Putus Bebas Tidak Jalani Pidana Penjara
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Pemilik Mama Khas Banjar Divonis Lepas dari Segala Tuntutan
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Jelang Vonis Jumran, Keluarga Juwita Bentang Spanduk “Harga Mati Hukum Mati”
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Tok! Vonis Penjara Seumur Hidup Prajurit TNI AL Jumran