Kota Banjarbaru
Paskibraka Kota Banjarbaru 2024 Dikukuhkan Wali Kota Aditya

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Wali Kota Banjarbaru Aditya Mufti Ariffin mengukuhan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kota Banjarbaru, Kamis (15/8/2024) malam.
Puluhan Paskibraka Banjarbaru memenuhi Gedung Bina Satria bersama sejumlah tamu undangan seperti Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD), hingga orangtua yang juga diundang sebagai bentuk apresiasi serta dedikasi kepada para pemuda dalam mempertahankan nilai-nilai luhur bangsa.
Wali Kota Banjarbaru Aditya Mufti Ariffin, selaku pembina upacara dengan bangga mengambil peran penting dalam prosesi pengukuhan ini.
Setelah pernyataan pengukuhan, Wali Kota menyematkan lencana dan pin kepada perwakilan pasukan Paskibraka sebagai tanda bahwa puluhan putra-putri bangsa sudah resmi dikukuhkan untuk menjalankan tugas mulia pada upacara HUT ke-79 RI.
Baca juga: SK Dukungan Belum Turun, Golkar Banjarbaru: Syarat Kesehatan Paslon Jadi Catatan
Wali Kota Aditya mengatakan, melalui acara mencerminkan komitmen pemerintah kota dalam membina pemuda-pemudi ibu kota yang berbakat dan berdedikasi.
“Pesan kami jaga terus semangat, sebagai role model generasi muda di Ibu Kota Kalsel, menjaga nama baik hingga dapat menoreh prestasi lebih tinggi lagi untuk masa depan mereka yang gemilang,” ujar Wali Kota Banjarbaru Aditya.
Dalam suasana khidmat, para Paskibraka berbaris dengan penuh semangat dan kedisiplinan. Mereka mengenakan seragam putih merah, yang mencerminkan semangat patriotisme dan nasionalisme.
Baca juga: Kukuhkan Anggota Paskibraka Kabupaten Banjar, Ini Pesan Saidi Mansyur
Wali Kota berharap para Paskibraka dapat menjaga stamina dan semangatnya untuk menjalankan tugas mulia ini dengan baik dan lancar.
“Baik pada pagi hari saat momen kenaikan bendera hingga sore hari saat penurunan bendera, mudah-mudahan mereka selalu sehat sehingga lancar melaksnakan tugas sebagai Paskibraka Kota Banjarbaru 2024,” tuntas Aditya. (Kanalkalimantan.com/wanda)
Reporter : wanda
Editor : bie

-
Kabupaten Kapuas3 hari yang lalu
32 Desa di Empat Kecamatan Banjir, Pemkab Kapuas Kirim Logistik Bantuan
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Hadapi PSU 19 April, Bawaslu Banjarbaru Aktifkan Kembali Petugas
-
Kabupaten Banjar3 hari yang lalu
Safari Ramadan ke Lokgabang, Bupati dan Wabup Banjar Dapat Sambutan Hangat Warga
-
Kabupaten Kapuas2 hari yang lalu
Bantuan Logistik Banjir Dikirim, Camat Mantangai Terima Kasih Atas Nama Warga
-
HEADLINE2 hari yang lalu
66 Pelaku Usaha MinyaKita Nakal Diciduk Kemendag, Ini Modusnya
-
RELIGI2 hari yang lalu
Baznas HSU Salurkan 1.000 Paket Ramadan di Sembilan Kecamatan