HEADLINE
Pantau Hilal di Banjarmasin, Kemenag Kalsel Imbau Masyarakat Tunggu Putusan Pusat

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Tim Hisab Rukyat Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Selatan telah melakukan pemantauan hilal yang berlokasi di Bank Kalsel lantai atas pada Senin, (12/4/2021) sore hari ini.
Berdasarkan kriteria imkannurrukyat MABIMS yang digunakan oleh pemerintah republik Indonesia, kondisi hilal sudah terpenuhi, tanggal 1 Ramadan 1442 H ditetapkan bertepatan pada Selasa (12/4/2021).
Kementerian Agama Kalsel juga meminta kepada masyarakat tetap menunggu hasil sidang isbat dari Kementerian Agama republik Indonesia.
Bahan yang dilakukan oleh Kementerian Agama Kalsel dan tim Rukyatul Hilal Kalsel hari ini akan dilaporkan ke pihak pusat sebagai bahan untuk sidang isbat yang akan disampaikan hari ini.
Baca juga : Perdana, 10 Ton Porang Chips asal Balangan Melenggang ke Jepang
Kementerian Agama Kalsel mengungkapkan, semua provinsi akan melaporkan hasil Rukyatul hilal di masing-masing provinsi di seluruh Indonesia.
Kalimantan Selatan sendiri ada beberapa titik yang memungkinkan untuk bisa melihat hilal, seperti Kotabaru dan Tanah Laut.
Menurut laporan Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Selatan, Noor Fahmi mengatakan hilal yang dipantau di titik pemantauan di Banjarmasin sendiri tidak jelas terlihat.
“Di sini sendiri tidak terlihat secara jelas, namun kami tetap melaporkan secara apa adanya,” papar Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Kalsel itu.
Baca juga : BAZNAS Kalsel Siapkan Banyak Program Unggulan di Bulan Suci Ramadhan
Lebih jauh, Kementerian Agama juga telah membuat surat edaran terkait panduan ibadah ramadan dan Idul Fitri. “Dipersilakan masyarakat untuk melakukan ibadah asal tetap menjaga protokol kesehatan,” imbau Fahmi.(kanalkalimantan.com/Nissa)
Editor : Cell

-
NASIONAL3 hari yang lalu
Lima Pesawat Lion Air Siap Angkut Jemaah Haji Embarkasi Banjarmasin dan Padang
-
Kalimantan Selatan2 hari yang lalu
Khadijah dari Desa Tapus Dalam Raih “Kartini Banua Inspiratif 2025”
-
Kalimantan Selatan2 hari yang lalu
Polda Kalsel Bangun Titik Pertama Dapur MBG di Banjarbaru
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara3 hari yang lalu
Bupati HSU Kunjungi Desa Terdampak Banjir di Kecamatan Haur Gading
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Lisa – Wartono Raih 15.816 Suara di Landasan Ulin, Partisipasi Hanya 52 Persen dari DPT 56.565 Orang
-
Infografis Kanalkalimantan2 hari yang lalu
Hari Bumi 2025 “Energi Kita, Planet Kita”