Connect with us

Kabupaten Hulu Sungai Utara

Optimalkan Haji Umrah, Kanwil Kemenag Kalsel: Manasik Akan Dilaksanakan Sepanjang Tahun

Diterbitkan

pada

Kanwil Kemenag Provinsi Kalsel Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) menggelar sosialisasi optimalisasi manasik haji dan umrah di aula Kantor Kemenag HSU, Rabu (6/7/2022). Foto: dew

KANALKALIMANTAN.COM, AMUNTAI – Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Kalsel Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) menggelar sosialisasi optimalisasi manasik haji dan umrah di aula Kantor Kemenag Hulu Sungai Utara (HSU), Rabu (6/7/2022).

Dalam kegiatan tersebut juga dilaksanakan penandatanganan kesepakatan kerjasama Kanwil Kemenag Kalsel dengan Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umrah (KBIHU) dan Kelompok Bimbingan Manasik Haji dan Umrah (KBMHU) Kabupaten HSU.

Kepala Kantor Kemenag HSU melalui Kasi PHU Nasrullah HR mengapresiasi langkah Kanwil Kemenag Kalsel untuk peningkatkan pemahaman haji dan umrah bagi calon jemaah asal Kabupaten HSU.

“Mudah-mudahan kegiatan sosialisasi optimalisasi manasik haji dan umrah ini dapat diterima dengan baik oleh para peserta dari Kepala KUA, pembimbing bersertifikasi dan penyuluh,” kata Nasrullah.

 

Baca juga  : Bahas KMM, Basarnas Banjarmasin Kumpulkan Potensi SAR di Tapin

Kemenag terus melakukan pembenahan dalam rangka meningkatkan pelayanan dan pemahaman kepada jemaah. Salah satunya dengan program inovasi kegiatan pertemuan manasik haji sepanjang tahun.

Kabid PHU Kanwil Kemenag Kalsel, Rusbandi mengatakan, Kanwil Kemenag Kalsel terus berupaya bersama Kantor Kemenag kabupaten/kota se Kalsel melakukan perubahan kearah perbaikan, terutama soal manasik haji dan umrah.

“Kita berharap manasik haji dan umrah ini bisa optimal dilaksanakan sepanjang tahun,” kata Rusbandi.

Adanya kerjasama antara Kanwil Kemenag Kalsel dengan KBIHU dan KBMHU, serta bimbingan terus menerus agar jemaah dapat mandiri dalam melaksanakan ibadah tanpa tergantung pembimbing.

“Untuk kerjasama dengan KBIHU dan KBMHU, pelaksanaannya kita mulai pada tanggal 12 Agustus 2022, jadi setiap bulan nantinya akan diadakan manasik haji dan umrah, untuk estimasi berangkat calon jemaah haji tahun 2023,” pungkasnya. (Kanalkalimantan.com/dew)

Reporter : dew
Editor : bie


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->