Connect with us

HEADLINE

Makin Seru, Gusti Sulaiman Razak Ikut Ramaikan Tarung Pilkada Banjar

Diterbitkan

pada

Gusti Sulaiman Razak saat menfaftar di Partai Golkar Banjar Foto: rico

MARTAPURA, Jelang penutupan pendaftaran di Partai Golkar, sejumlah kandidat mulai mendaftarakan diri. Hari ini, Senin (14/10), giliran Gusti Sulaiman Razak datang mengembalikan formulir ke DPD Partai Golkar Banjar. Tampilnya adik dari mantan Bupati Banjar Pangeran Khairul Saleh ini bakal semakin meramaikan tarung politik pada Pilkada 2020 nanti.

Iman—begitu dia dipanggil, memang sejati sudah dipersiapkan untuk bertarung pada Pilkada kali ini. Meneruskan jejak kakaknya yang menjabat Bupati Banjar, dia bahkan rela mengundurkan diri dari karirnya sebagai pegawai negeri sipil (PNS) untuk terjun ke dunia politik.

“Saya siap maju sebagai calon Bupati Banjar. Tidak terjun bebas atau karena nekat, tetapi didasari adanya dukungan masyarakat, teman- teman, dan bahkan keluarga. Selain itu, saya juga harus menyiapkan dana yang cukup untuk biaya politik, artinya semuanya harus siap,” ucap Iman usai mendaftar.

Tak hanya Golkar, Iman juga telah menjaji sejulah parpol lain agar bisa diusung sebagai calon pada pendaftaran di KPU Banjar yang muali dibuka Desember mendatang. Ia mengatakan, sudah cukup mengenal Kabupaten Banjar dengan masyarakatnya yang religius.

Maka itu, selain melakukan pendekatan ke parpol, dirinya juga gencar silaturahmi dengan tokoh masyarakat dan agama. “Para guru dan ulama itu mendapat posisi yang khusus di mata saya. Sebab mereka bisa menjadi penasihat dan penyejuk di masyarakat. Sehingga suasana yang aman serta kondusif bisa tetap terjaga di Kabupaten Banjar,” papar pengusaha muda ini.

Terkait pilihannya maju melalui Golkar Banjar, malam sebelumnya dia terlebih dulu menemui Ketua DPD Golkar Banjar H Rusli di rumahnya. “Iya, saya a sengaja menemuinya untuk silaturahmi. Alhamdulillah di luar dugaan, saya disambut hangat penuh keakraban dan mengenyampingkan bahwa kami sama-sama akan maju di Pilbup Banjar,” cetusnya.

Kemudian untuk memuluskan niat maju sebagai calon Bupati Banjar, Iman mengaku makin intensif menjalani komunikasi dengan sejumlah pengurus parpol mulai tingkat desa hingga ke pusat atau DPP. “Ini bukan sebuah pekerjaan mudah. Tetapi berkat dukungan masyarakat dan juga para relawan serta teman- teman, maka hasilnya alhamdulillah tidak mengecewakan. Karena itu, insya Allah dengan dukungan parpol pengusung cukup 20 persen, bahkan lebih,” tandasnya.

Sementara itu, sebelum Iman menyerahkan formulir pendaftaran di Partai Golkar, datang juga Gusti Iskandar untuk menyerahkan formulir pendaftaran. Kemudian juga ada yang baru mengambil formulir pendaftaran di Partai Golkar sebagai calon wakil bupati melalui utusan, yakni H Muhammad Iqbal Khalilurrahman.

Hadirnya sejumlah tokoh tersebut tentunya semakin meramaikan kontestasi politik di Banjar. Sebab sebelumnya juga ada Incumbent Wakil Walikota Saidi Mansyur, Gusti Syahyar, dan kader Golkar DR Andin Sofyanoor juga berebut kendaraan beringin. Sementara itu, H Rusli yang sebelumnya juga digaunngkan bakal maju, hingga saat ini belum mendaftar.

Golkar memang menjadi parpol incaran sebagai kendaraan politik untuk bisa maju di Pilkada Banjar. Gerilnya dukungan ini menjadi penting, sebab tak ada Parpol yang bisa mengusung calon sendiri di kabupaten Banjar. Mereka belum memenuhi syarat jatah minimal 9 kursi (20 persen suara) di parlemen. (rico)

Reporter : Rico
Editor : chell

 


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->