Connect with us

Kabupaten Hulu Sungai Utara

Kodim 1001/HSU-BLG Bekali Calon Seleksi Bintara TNI AD 2022

Diterbitkan

pada

Kodim 1001/HSU-BLG memberikan pembekalan kepada 43 peserta yang akan mengikuti seleksi calon Bintara TNI AD tahun 2022, di aula Makodim 1001, Rabu (6/7/2022). Foto: pendim10001

KANALKALIMANTAN.COM, AMUNTAI – Kodim 1001/HSU-BLG memberikan pembekalan kepada 43 peserta yang akan mengikuti seleksi calon Bintara TNI AD tahun 2022, di aula Makodim 1001, Rabu (6/7/2022).

Kegiatan pembekalan ini diikuti para calon siswa Bintara TNI AD yang berasal dari Kabupaten HSU dan Kabupaten Balangan.

Personel Kodim 1001/HSU-BLG memberikan wawasan dan arahan kepada calon siswa yang akan mengikuti seleksi Bintara TNI AD.

Kapten Arh Yani, Pasipers dari Kodim 1001/HSU-BLG mengingatkan agar mempersiapkan diri masing-masing mulai dari fisik hingga mental.

 

Baca juga : Menjaga Kearifan Lokal, Kapolres Banjar Terima Penghargaan dari Kapolda Kalsel

“Masih ada waktu buat kalian untuk mempersiapkan diri sebelum pelaksanaan seleksi, bina fisik kalian dengan berolahraga tapi tetap perhatikan faktor keamanan dan jaga kesehatan jangan di lupakan,” katanya.

“Siapkan segala persyaratan dengan baik, jangan sampai ada yang hilang maupun yang tertinggal saat pengecekan administrasi nantinya,” tambahnya.

Ia menyebut tujuan dari kegiatan ini agar seluruh calon siswa bisa benar-benar siap saat pelaksanaan seleksi nanti, dan diharapkan mereka akan siap dan mampu menjadi prajurit yang bisa dibanggakan.

Kegiatan ini dikuti oleh 43 peserta yang terdiri dari 6 orang Caba Reguler Wanita, 9 orang Caba Keahlian Pria, 2 orang Caba Lintas Agama dan 27 orang Caba Reguler Pria.(Kanalkalimantan.com/dew)

Reporter : dew
Editor : bie


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->