Connect with us

Kota Banjarmasin

Bus Trans Banjarmasin Resmi Diluncurkan, Cek Waktu Operasionalnya

Diterbitkan

pada

Bus Trans Banjarmasin resmi diluncurkan pada Senin (17/2/2020). foto : fikri

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Bus Trans Banjarmasin secara resmi diluncurkan Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina, Senin (17/2/2020) pagi. Peluncuran sendiri diberlangsung di halaman kantor PDAM Bandarmasih, jalan A Yani Km 3 Banjarmasin.

Di sela peluncuran, Walikota Ibnu bersama Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Banjarmasin Ichwan Noor Chalik melihat langsung interior Bus Trans Banjarmasin yang dijadwalkan akan mulai beroperasi pada Selasa (18/2/2020) besok. Bus sendiri berkapasitas sebanyak 20 kursi tempat duduk dengan interior yang nyaman dan modern.

Kadishub Kota Banjarmasin Ichwan Noor Chalik melalui Kepala Seksi (Kasi) Angkutan Orang Fajar Putra Nugroho menuturkan, operasional Bus Trans Banjarmasin dimulai pada pukul 06:00 Wita hingga pukul 19:00 Wita. Dengan sistem shift, yaitu shift pertama dari pukul 06:00 Wita hingga 10:00 Wita, shift kedua dari pukul 10:00 Wita hingga 15:00 Wita, dan shift ketiga dari pukul 15:00 Wita hingga 19:00 Wita.

Rute koridor sendiri terbagi menjadi dua, dimana satu koridor dilayani oleh tiga unit bus. Pertama, dari Terminal Km 6 menuju Pasar Antasari via Jalan Pramuka, Jalan Gatot Subroto, Jalan Achmad Yani dan Jalan Jati -Jalan Pangeran Antasari- pulang pergi.

Sementara koridor kedua dari Pasar Antasari menuju Jalan Pangeran Samudera, Jalan Lambung Mangkurat, Halte 0 Kilometer, Jalan Keramaian, Jalan Tarakan, Jalan S Parman hingga Jalan Hasan Basry Kayutangi pulang pergi.

Peluncuran Bus Trans Banjarmasin, Senin (17/2/2020). foto: fikri

Fajar mengklaim, koridor bus Trans Banjarmasin tidak akan tumpang tindih dengan bus BRT Banjarbakula yang telah beroperasi selama setahun terakhir. “Justru kami terintegrasi (dengan BRT Banjarbakula). Jadi ada beberapa halte yang terintegrasi dengan BRT Banjarbakula,” kata Fajar.

Lalu, apakah dari dua koridor yang akan dilayani bus Trans Banjarmasin telah disediakan halte? Menurut Fajar, Dishub Kota Banjarmasin telah menyiapkan beberapa titik yang dijadikan halte, namun di antaranya merupakan halte yang telah ada atau eksisting.

“Halte sudah ada, namun belum terbangun semuanya. Ada beberapa halte yang menggunakan eksisting, nanti kami perbaiki jika ada kekurangan. Sementara, ada rambu bus stop sebagai ciri-cirinya, kendati belum semuanya terpasang,” jelas Fajar.

Lebih lanjut Fajar memaparkan, penumpang BRT Banjarbakula dari Banjarbaru bisa turun di Halte 0 Kilometer atau Halte Polresta Banjarmasin. Sehingga, penumpang bisa melanjutkan perjalanan dengan Bus Trans Banjarmasin yang tidak terjangkau dengan BRT Banjarbakula. (kanalkalimantan.com/fikri)

Reporter : Fikri
Editor : Bie

 


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->