Connect with us

Bisnis

BRI Cabang Buntok Bagikan 500 Paket Sembako

Diterbitkan

pada

Penyerahan secara simbolis kepada masyarakat tak mampu oleh kepala BRI Cabang Buntok, Nur Adi Iscahyadi. foto : digdo

BUNTOK, Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Buntok mewujudkan peduli kepada masyarakat di bulan suci Ramadhan yang penuh berkah dengan membagikan 500 paket sembako kepada warga yang kurang mampu, di halaman kantor BRI Buntok, Minggu (19/5).

Kepala BRI Cabang Buntok, Nur Adi Iscahyadi mengatakan, pembagian 500 paket sembako secara gratis kepada sebagian warga Buntok yang tidak mampu, merupakan kegiatan dari program BRI peduli di bulan Ramadhan ini.

“Lewat kegiatan BRI peduli ini, kita harapkan dapat membantu dan meringankan beban dari warga Buntok yang kurang mampu,” kata Adi kepada Kanalkalimantan.com, usai acara.

Ia juga mengatakan, bahwa program kegiatan BRI peduli ini merupakan kegiatan rutin yang setiap tahunnya diselenggarakan, karena pihaknya juga sadar betul untuk juga memiliki tanggung jawab sosial sesama manusia.

“Sebagai wujud sosial dari BRI Buntok, lewat program BRI peduli seperti pembagian sembako gratis ini kiranya bisa terus berlangsung setiap tahunnya,” ucap Adi.

Lebih lanjut olehnya adapun untuk jumlah nominal dari sebuah paket sembako ini, senilai dengan uang 150 ribu yang disiapkan sebanyak 500 paket sembako dan dibagikan langsung kepada warga Buntok yang kurang mampu.

“Jadi untuk tahun ini kita siapkan sembako gratis sebanyak 500 paket yang senilai dengan uang sebanyak 75 juta,” ungkap Adi.

Ditambahkannya, penyaluran bekerjasama dengan pihak Dinas Sosial dan beberapa pihak terkait lainya agar paket semabako yang ada bisa menyentuh masyarakat yang memang membutuhkan.

“Agar paket sembako ini bisa betul-betul menyentuh masyarakat yang memang membutuhkan, kita banyak bekerjasama dengan berbagai pihak,” pungkas Adi. (digdo)

Reporter : digdo
Editor : bie


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->