Connect with us

Kabupaten Lamandau

Apel Gabungan Sinergi TNI-Polri di Makodim 1017 Lamandau

Diterbitkan

pada

Apel gabungan sinergi TNI-Polri digelar, Senin (21/11/2022) pagi, di lapangan Makodim 1017/Lmd. Foto: pendim1017

KANALKALIMANTAN.COM, NANGA BULIK – Apel gabungan sinergi TNI-Polri digelar, Senin (21/11/2022) pagi, di lapangan Makodim 1017/Lmd, Jalan Trans Kalimantan Km 3, Kelurahan Nanga Bulik, Kecamatan Bulik, Kabupaten Lamandau, Provinsi Kalimantan Tengah.

Apel dipimpin Dandim 1017/Lmd Letkol Inf Dwi Dipoyono SSos dan didampingi Kapolres Lamandau AKBP Bronto Budiyono SIK.

Pasukan yang terlibat dalam apel gabungan 1 SST personel perwira TNI-Polri, 1 SST personel Kodim 1017/Lmd dan 6 SST personel Polres Lamandau
Dandim Letkol Inf Dwi Dipoyono mengatakan, solidaritas dan integritas TNI-Polri yang ada di Kabupaten Lamandau sangat penting.

“Menetapkan kualitas pengabdian kita kepada negara dan bangsa, juga sebagai momentum memelihara persatuan dan kesatuan antara sesama aparat di Kabupaten Lamandau. Sehingga tercapai sinergisutas yang positif dalam menjalin kerjasama dan pelaksanaan tugas di lapangan,” ucapnya.

 

Baca juga  : Dua Penjabat Bupati di Kalsel Dilantik, Pimpin Batola dan HSU hingga Pilkada 2024

Apel gabungan diharapkan dapat meningkatkan dan menciptakan keterpaduan yang semakin kuat dalam menjaga kedaulatan pertahanan dan keamanan bangsa, mempererat silaturahmi kekompakan kerjasama.

“Sinergi kita dapat menjaga Kabupaten Lamandau tetap aman dan kondusif, karena TNI Polri merupakan pelindung dan pengayom masyarakat,” tegas Dandim 1017. (Kanalkalimantan.com/habibullah)

Reporter : habibullah
Editor : kk


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->