Connect with us

Bisnis

48 Kios Pasar Kuliner CBS Martapura Tahap Kedua Dilanjutkan

Diterbitkan

pada

Pembangunan pasar modern kuliner CBS Martapura dilanjutan ke tahap kedua. Foto : rendy

MARTAPURA, Sebanyak 48 kios pedagang proyek pembangunan penataan Pasar Kuliner CBS Martapura tahap kedua akan mulai dikerjakan pada Juni mendatang. Begitu disampaikan Sekretaris Dinas Perdagangan (Disperindag) Banjar Ferryansyah.

“Untuk proyek pasar modern tahap pertama senilai Rp1,04 miliar sudah selesai, sekarang tinggal tahap kedua dengan Pagu anggaran Rp2,4 miliar, Insya Allah akan dilaksanakan pada bulan puasa itu atau setelah Ramadhan,” ujarnya, Selasa (26/3).

Ditambahkan Ferry, progres pembangunan pasar modern kuliner lanjutan tahap kedua hingga sekarang tinggal menunggu sosialisasi, pemindahan alokasi penempatan pedagang nantinya akan dipindahkan sementara. Difasilitasi oleh Perusahaan Daerah (PD) Pasar Bauntung Batuah.

“Kemarin kita sudah berkirim surat kepada PD Pasar, selanjutnya mengadakan sosialisasi. Jadi selama bangunan kios yang digunakan pedagang pasar kuliner ini dibongkar untuk membangunkan tempat yang baru. Pedagang yang nanti mengisi kekosongan tahap kedua akan dipindahkan sementara ke kios pedagang yang digunakan pedagang tahap pertama sebelumnya,” jelasnya

Masih di tempat yang sama, Kepala Bidang Perdagangan Disperindag Banjar Jimmy menambahkan, untuk bangunan tahap kedua fisik bangunan akan sama persis dengan bangunan pasar kuliner modern tahap pertama, namun dilengkapi dengan adanya fasilitas untuk penyandang disabilitas.

Selain fasilitas disabilitas Disperindag Banjar juga menyiapkan kursi sebanyak 60 buah dengan 30 meja makan yang akan ditempatkan di tengah bangunan pasar kuliner modern tersebut.

“Sementara untuk ukuran kiosnya itu sekitar 2,5 x 3 meter, Insya Allah selesai selama 6 bulan pengerjaan,” pungkasnya. (rendy)

Reporter:Rendy
Editor:Abi Zarrin Al Ghifari


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->