Kanal
Razia Dishub Dapati KIR Palsu, 26 Mobil Angkutan Barang Terjaring

MARTAPURA, Sejumlah kendaraan angkutan barang mendapat pemeriksaan standar kelaiakan jalan yang digelar Dinas Perhubungan Kabupaten Banjar di ruas A Yani Km 41 Martapura, Rabu (4/7).
Menurut Kasi Fasilitas Perhubungan Dishub Kabupaten Banjar Riyantoni, razia kendaraan angkutan barang sudah berlangsung selama dua hari, tepatnya di depan Pasar Batuah Martapura. Dilaksanakan secara berturut-turut selama 3 hari, pemeriksaan difokuskan pada kelaiakan kendaraan angkutan barang di jalan dan kelengkapan surat menyurat kendaraan angkutan barang.
“Razia yang digelar kali ini bertujuan untuk menjaga keselamatan berkendaran kelaiakan ketertiban dan keamanan di jalan raya,†ujarnya.
Dalam razia, pihaknya setidaknya berhasil menjaring belasan mobil angkutan barang yang melakukan pelanggaran. Kkebanyakan yang angkutan barang yang terjaring razia izin KIR yang sudah habis, surat menyurat kendaraan bermotor yang tidak lengkap, diantaranya SIM, STNK, dan ada juga karena pengemudi atau sopir tidak menggunakan sabuk pengaman.
“Pelanggaran hari pertama razia yang digelar kemarin, kami berhasil menjaring sebanyak 12 pelanggaran dan jika ditotal dengan hari ini ada sebanyak 26 pelanggaran yang sudah ditemukan dalam razia gabungan ini,†paparnya
Dlam razia yang digelar kali ini juga didapati pengguna KIR sementara atau KIR palsu yang disinyalir ada oknum yang bermain untuk membuatkan KIR palsu tersebut.
“KIR palsu itu merupakan KIR Sementara yang mana KIR aslinya masih dalam proses pembuatan, nah disela menunggu KIR asli, ada oknum yang bermain untuk membuat KIR sementara tersebut,†beber Riyantoni
“Karena itu merupakan suatu pelanggaran maka kami akan bekerjasama dengan kepolisian untuk menelusuri hal tersebut,†pungkasnya. (rendy)
Editor : Abi Zarrin Al Ghifari

-
HEADLINE3 hari yang lalu
Teror Kepala Babi di Kantor Tempo, Jurnalis ‘Bocor Alus Politik’ Jadi Target!
-
Kalimantan Selatan3 hari yang lalu
Cegah Tambang Illegal, Patroli Dilakukan ke Wilayah Konsesi PT AGM
-
Kalimantan Selatan3 hari yang lalu
Penumpang Mudik Bandara Syamsudin Noor Diprediksi Capai 224 Ribu
-
Kalimantan Selatan3 hari yang lalu
Posko Mudik Bandara Syamsudin Noor Libatkan 333 Personel
-
HEADLINE3 hari yang lalu
BEM SI Kalsel Tolak UU TNI!
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
PNS dan PPPK 2024 Pemko Banjarbaru Terima SK, Ini Pesan Wali Kota