Connect with us

Kota Banjarmasin

PMI Banjarmasin Bantu Korban Gempa Lombok

Diterbitkan

pada

Wakil Ketua Penggalangan Dana H Aftahuddin (kanan) dan Ketua H Rusdiansyah (kiri) PMI Kota Banjarmasin saat konfrensi pers terkait penyaluran bantuan ke korban bencana Lombok. Foto : Arief Rahman

BANJARMASIN, Guna membantu meringankan beban warga Lombok yang terkena bencana gempa, Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Banjarmasin berencana mengirimkan bantuan kemanusiaan.

Wakil Ketua Bidang Penggalangan Dana PMI Kota Banjarmasin H Aftahuddin mengungkapkan, bantuan yang akan diberikan sendiri berupa obat-obatan, bahan makanan hingga uang tunai.

“Semua bantuan yang telah kita kumpulkan tadi merupakan bantuan dari internal PMI, masyarakat umum hingga siswa di berbagai sekolah di Kota Banjarmasin. Terkhusus untuk uang tunai jumlahnya mencapai Rp 60 juta,” jelasnya, Sabtu (1/9).

Untuk teknis pengiriman bantuan sendiri, rencananya akan dilakukan dalam waktu dekat dengan bekerjasama bersama pihak terkait. Harapannya bantuan yang akan diberikan bisa memberikan manfaat bagi korban gempa.

“Kepada pihak yang sudah memberikan bantuan kami ucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya. Semoga bantuan yang diberikan dapat menjadi amal ibadah bagi yang bersangkutan,” harapnya.

Sementara itu, Ketua PMI Kota Banjarmasin H Rusdiansyah menambahkan, PMI sebagai organisasi nirlaba memang fokus untuk memberikan bantuan pada berbagai kasus terkait kemanusiaan, tidak terkecuali korban gempa di Lombok.

Pihaknya pun tidak menutup kemungkinan, jika dalam waktu dekat akan kembali menggalang bantuan lagi untuk tahap kedua ke korban bencana gempa di Lombok.

“Kita lihat dulu nanti perkembangannya. Kalau memang diperlukan kita siap untuk menggalang bantuan kembali, khususnya pada barang-barang yang memang diperlukan korban gempa,” pungkasnya. (arief)

Reporter : Arief
Editor : Abi Zarrin Al Ghifari


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->