Connect with us

Kabupaten Banjar

Pastikan Tak Ada Makam, Setelah Warga Bongkar Makam di Sungai Berangas

Diterbitkan

pada

Pembongkaran makam yang dilakukan warga di Desa Sungai Berangas, Kecamatan Sungai Tabuk. Foto : rendy

MARTAPURA, Memastikan keberadaan makam yang dikeramatkan sebagian warga, puluhan warga didampingi anggota Polsek Sungai Tabuk melakukan pembongkaran makan makam, Rabu (9/1). Sebagian warga ada yang menyebut makam tersebut adalah makam Syech Muhammad Aminullah bin Tahmidillah di Simpang Sungai Berangas RT 1, Kelurahan Sungai Lulut, Kecamatan Sungai Tabuk, Kabupaten Banjar.

Perlu diketahui sebelumnya makam yang terletak di tengah sawah yang akses jalannya hanya bisa ditempuh melalui sungai kerap diziarahi masyarakat. Namun oleh warga asli setempat diragukan kebenaran dan meyakini tidak ada makam yang dimaksud.

Setelah melakukan musyawarah mufakat, makam tersebut dilakukan pembongkaran untuk membuktikan kebenarannya. Alhasil penasaran masyarakat terjawab ternyata  tak didapati ada bekas makam yang dimaksud.




Menurut Kapolsek Sungai Tabuk AKP Idit Aditya setelah pembuktian dengan pembongkaran makam, harapannya warga tidak lagi ada pembicaraan di belakang hari, dan hidup berdampingan damai.

Pembongkaran langsung dihadiri Camat Sungai Tabuk Ahmad Fauzi, Kapolsek Sungai Tabuk AKP Idit Aditya, Koramil, tokoh masyarakat, serta perwakilan warga yang pro dan kontra terkait keberadaan makam itu. (rendy)

Reporter : Rendy
Editor : Abi Zarrin Al Ghifari


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->