Connect with us

Kota Banjarmasin

Meet n Greet Wirda Mansur, Syaratnya Cuma Bikin KTA Dispersip Pal 6

Diterbitkan

pada

Foto : dispersip kalsel

BANJARMASIN, Jelang Meet n Greet Wirda Mansur yang akan berlangsung di Eva Hotel pada Minggu (29/7), Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan Provinsi Kalimantan Selatan akan menganjurkan untuk segera memiliki Kartu Tanda Anggota (KTA) Dispersip Kalsel agar bisa menjadi peserta Meet n Greet. Hal ini untuk tidak membludaknya para peserta datang, hanya 300 peserta saja yang bisa menghadiri kegiatan dari anak perempuan dari Ustadz Yusur Mansur itu.

Kadispersip Kalsel Dra Hj Nurliani Dardie mengatakan, pihaknya mau tidak mau untuk harus membatasi peserta agar tidak membludaknya saat kegiatan.

“Seperti belajar pada pengalaman yang sebelumnya, kalaunya indoor akan penuh. Kalau outdoor sebanyak-banyak bisa saja,” ungkapnya.

Ditambahkan Bunda Nunung bahwa hal tersebut dilakukan untuk kenyamanan peserta Meet n Greet dan narasumber yang datang.  “Saya belajar dari mendatangkan Pidi Baiq lalu, waktu itu kami tidak nyaman sama peserta dan nara sumber,” aku Bunda Nunung.

Adapun persyaratan Meet n Grret yaitu wajib memiliki KTA Dispersip Kalsel. Pendaftaran diri melalui petugas Dispersip, bisa melalui whatsapp atau langsung mendaftarkan diri ke Dispersip, melampirkan foto KTA, saat mendaftar serta bukti fisik KTA, mendapatkan nomor urut peserta dan membawa KTA untuk mengisi daftar hadir ketika mendatangi kegiatan.

“Itu merupakan syarat dan kentuan yang terbaik untuk acara tersebut, sambil berkegiatan sambil mendaftarkan diri sebagai anggota Perpustakaan Kalsel gratis, mudahkan,” jelasnya.

Ayu, mahasiswa dari ULM Fakultas Perikanan, rela ke Banjarmasin untuk mendaftar sebagai anggota Perpus Pal 6 sekaligus menjadi peserta Meet n Greet. “Saya berangkat pagi dan sekitar jam 9 sampai ke sini,” ungkapnya. Saat ini terdata sekitar 130 peserta Meet n Greet yang telah mendaftarkan diri ke Dispersip Prov Kalsel. (ammar)

Reporter: Ammar
Editor: Abi Zarrin Al Ghifari


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->