Pemilu 2024
Komitmen Acil Odah-Rozanie Pemenuhan Hak Disabilitas di Kalsel

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Debat pertama pemilihan gubernur dan wakil gubernur (Pilgub) Kalimantan Selatan (Kalsel) diikuti dua pasangan calon (Paslon) berlangsung di Rattan Inn Banjarmasin, Rabu (23/10/2024) malam.
Paslon gubernur-wakil gubernur Kalsel Hj Raudatul Jannah-H Akhmad Rozani Himawan Nugraha menegaskan beberapa komitmen.
Baca juga: Debat Pilgub Kalsel: Acil Odah vs Muhidin Adu Gagasan Pembangunan Infrastruktur Jalan
Salah satunya terhadap pemenuhan hak-hak penyandang disabilitas. Selain melalui konsesi tarif berbagai fasilitas umum, paslon nomor urut 2 Pilgub Kalsel 2024 ini juga telah menyiapkan inovasi.
Diketahui berdasarkan Data Terpadu Sosial 2024, penyandang disabilitas di Kalsel berjumlah 10.471 orang.
Baca juga: Rakor Forkopimda Banjarbaru Jelang Pilkada, Sorot Indikator Kerawanan Pemilu
Namun demikian, Perda Disabilitas menyebutkan hak penyediaan data disabilitas dan pengurangan tarif oleh pemerintah daerah belum terpenuhi.
“Kami akan menambahkan kartu penyandang disabilitas agar mereka benar-benar terdata. Kartu ini pula yang memudahkan mereka mendapatkan konsesi pelayanan,” tegas Rozanie.
Di sisi lain, kartu tersebut akan menjelaskan klasifikasi disabilitas, sehingga jenis pelayanan yang diberikan akan tepat sasaran. (Kanalkalimantan.com/rls)
Reporter : rls
Editor : bie

-
Kabupaten Hulu Sungai Utara3 hari yang lalu
Pertanian Polder Alabio Selalu Disampaikan Bupati Sahrujani ke Pemerintah Pusat
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Aksi Kamisan Kalsel Tolak RUU TNI #Kembalikan TNI ke Barak
-
HEADLINE3 hari yang lalu
TPS Lingkar Selatan Ditutup, Petugas Jaga Masih Dapati Warga Nakal Buang Bungkusan
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Teror Kepala Babi di Kantor Tempo, Jurnalis ‘Bocor Alus Politik’ Jadi Target!
-
Kalimantan Selatan2 hari yang lalu
Cegah Tambang Illegal, Patroli Dilakukan ke Wilayah Konsesi PT AGM
-
Kalimantan Selatan2 hari yang lalu
Penumpang Mudik Bandara Syamsudin Noor Diprediksi Capai 224 Ribu