Connect with us

Kanal

Hamdan Terpilih Kembali Sebagai Ketua PWI Barsel

Diterbitkan

pada

Ketua PWI Barsel terpilih Hamdan (tengah) bersama H Laily dan Kapolres Barsel saling berjabat tangan. Foto : digdo

BUNTOK, Hamdan SH, wartawan harian umum Kalteng Tabengan, akhirnya terpilih kembali sebagai Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Barito Selatan (Barsel) periode 2018-2021 pada Konfrensi PWI Barsel, Kamis (22/9) di aula kantor Bupati Barsel.

Pemilihan yang disaksikan langsung Ketua PWI Provinsi Kalteng H Sutransyah berlangsung demokratis. Dari 4 calon yang maju dipenjaringan, Hamdan langsung terpilih dengan suara melebihi 50% .

“Dengan raihan 11 suara dari 18 suara, Hamdan secara demokratis dipercaya menjadi ketua terpilih dengan mengalahkan H Laily hanya 5 suara, Bayu dan Agus 1 suara,” kata Uriutu Djaper, Ketua Panitia Pelaksana Konferensi PWI Barsel kepada Kanal Kalimantan, usai kegiatan.

Ketua PWI Kalteng H Sutransyah mengapresiasi kebersamaan yang ada di tengah anggota PWI Barsel, sehingga persaingan pemilihan Ketua berlangsung aman, damai dan demokratis serta penuh musyawarah.

“Walaupun saat pembahasan sempat terjadi perbedaan pendapat, namun proses pemilihan dapat berlanjut secara demokratis,” ujar Sutransyah.

Sementara itu, Hamdan ketua terpilih mengatakan, pada masa kepemimpinannya tidak ada lagi perbedaan atau pengkotak-kotakan baik itu media elektronik maupun cetak.

“Mari bersama-sama kita menjalankan organisasi ini untuk dapat membangun Barsel lebih baik lagi. Serta jangan ada itu kata minder karena media yang dipegang hanya mingguan atau bulanan, semua sama untuk dapat memberikan informasi,” pungkas Hamdan.(digdo)

Reporter: Digdo
Editor: Abi Zarrin Al Ghifari


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->