Connect with us

Kota Banjarbaru

Ammar Zoni Diburu Warga saat Serahkan Bantuan Kebakaran di Cempaka

Diterbitkan

pada

Ammar Zoni bersama Wali Kota Banjarbaru Aditya Mufti Ariffin saat serahkan bantuan korban kebakaran di Sungai Tiung, Kamis (3/2/2022). Foto: ist

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Muhammad Ammar Akbar atau lebih dikenal Ammar Zoni pameran Rajo Langit di Sinetron 7 Manusia Harimau, menyapa korban kebakaran di RT 9 Kelurahan Sungai Tiung, Kecamatan Cempaka, Kota Banjarbaru, Kamis (3/2/2022) siang.

Kedatangan pesinetron dan pemeran layar lebar ini mendatangi warga Cempaka khusus mendampingi Wali Kota Banjarbaru Aditya Mufti Ariffn untuk menyerahkan bantuan.

Kedatangan artis ibu kota ini disambut suka cita warga, terlebih kaum hawa mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Keriuhan terdengar dari kerumunan ibu-ibu yang menggendong anak, memanggil nama Ammar Zoni.

Dikerubungi warga, raut senang terpancar dari wajah CEO Halal Export Indonesia ini.
Kedatangannya pun tidak tidak hanya mendampingi Wali Kota Banjarbaru menyerahkan bantuan, Ammar Zoni turut serta menyerahkan bantuan kepada korban kebakaran.

 

Baca juga : Dugaan Kebakaran di Cempaka Disengaja, Ada Warga Sering Ngamuk, Relawan Sempat Dihalangi

Usai menyerahkan bantuan, Ammar Zoni berjalan ke mobil untuk kembali pulang, moment itu tidak disia-siakan oleh warga Cempaka sekedar berdekatan sambil selfie dengan laki-laki berperawakan tinggi besar itu. Bahkan hingga ke dalam mobil, warga terus memburu Ammar Zoni untuk meminta foto selfie. Tentu, keinginanan warga tersebut diamini oleh dirinya.

“Sudah dulu ya, sampai ketemu lagi,” ucapnya sambil melambaikan tangan kepada warga berlalu menuju ke pusat kota Banjarbaru. (kanalkalimantan.com/al)

Reporter : al
Editor : bie


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->