PILKADA BANJAR
Berkas Persyaratan Bapaslon H Rusli-Guru Fadhlan Dipastikan Lengkap
KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA – Bakal calon Bupati Banjar H Rusli memastikan persyaratan pendaftaran di KPU Kabupaten Banjar sudah lengkap. Meski sebelumnya sempat dinyatakan belum lengkap.
“Alhamdulillah sudah lengkap syarat pendaftaran kami (H Rusli-Guru Fadhlan). Sebelumnya memang sempat ada yang ketinggalan, yakni saat LO menyusun berkas untuk diserahkan saat pendaftaran ke KPU Kabupaten Banjar,” tegas H Rusli kepada Kanalkalimantan.com, Kamis (17/9/2020).

Bapaslon H Rusli-Guru Fadhlan saat menghadiri rapat pleno KPU Banjar. foto: ist
Sementara itu, Ketua KPU Kabupaten Banjar Muhaimin ditanya tentang berkas syarat pendaftaran bakal calon pasangan H Rusli-KH Fadhlan Asy’ari mengatakan, pada saat pendaftaran memang ada kekurangan, tetapi kekurangan tersebut sudah diperbaiki dan dilengkapi. Kekurangan syarat tersebut telah dilengkapi oleh tim dari H Rusli-Guru Fadhlan.
“Ya, sebelumnya ada berkas syarat pendaftaran bakal pasangan calon kepala daerah H Rusli-Guru Fadhlan yang kurang, tetapi sekarang sudah lengkap,” tegas Muhaimin.
Sebelumnya, KPU Kabupaten Banjar dalam rapat pleno menyampaikan bahwa berkas syarat pendaftaran H Rusli-KH Fadhlan Asy’ari belum lengkap.
Dimana berkas yang belum lengkap adalah surat pernyataan tidak sedang memiliki utang dan tidak menunggak pajak. (kanalkalimantan.com/rdy)
Editor : kk
-
Kota Banjarmasin2 hari yang laluTanggul Halangi Air Keluar di Komplek PWI, Ketua DPRD Banjarmasin Minta Dibongkar
-
NASIONAL3 hari yang laluBesok, Presiden RI Resmikan 166 Sekolah Rakyat Terpadu di Banjarbaru
-
Kota Banjarmasin3 hari yang laluBanjir di Gang Serumpun Sungai Lulut Masih Selutut
-
Kota Banjarmasin2 hari yang laluBanjir Rob Murung Selong Banjarmasin 407 Jiwa Terdampak
-
HEADLINE2 hari yang laluNilai TKA Jadi Syarat Wajib untuk Siswa Eligible SNBP 2026
-
NASIONAL2 hari yang laluTiba di Banjarbaru, Presiden Prabowo Resmikan 166 Sekolah Rakyat



