Kabupaten Kapuas
Pj Bupati Kapuas Darliansjah Pimpin Upacara HUT ke-63 Pramuka
KANALKALIMANTAN.COM, KUALA KAPUAS – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kapuas bersama Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kabupaten Kapuas menggelar upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-63 Pramuka tahun 2024 di lapangan kawasan Stadion Panunjung Tarung, Rabu (14/8/2024).
Tema Hari Pramuka ke-63 Tahun 2024 adalah “Pramuka Berjiwa Pancasila Menjaga NKRI”. Tema dipilih dengan harapan bisa membangun citra positif gerakan Pramuka di Indonesia dan setiap insan Pramuka selalu berjiwa Pancasila dan turut serta menjaga NKRI.
Penjabat (Pj) Bupati Kapuas Darliansjah bertindak selaku Pembina upacara yang dihadiri oleh Ketua, Pengurus dan anggota Kwarcab Gerakan Pramuka Kabupaten Kapuas, serta anggota Pramuka Kabupaten Kapuas.
Pada kesempatan ini, Ketua Kwarnas Gerakan Pramuka Komjen Pol (Purn) Drs Budi Waseso dalam sambutan tertulis dibacakan oleh pembina upacara mengungkapkan bahwa gerakan Pramuka adalah gerakan yang tepat untuk mengkanalisasi dampak buruk perkembangan teknologi.
“Karena dalam gerakan Pramuka, generasi muda selain diajarkan dalam meciptakan kecerdasan intelektual, juga dibekali dengan kecerdasan spiritual yang menjadi salah satu benteng utama dalam mencegah dampak buruk perkembangan zaman,” katanya.
Lanjutnya, selain sebagai sarana untuk pembentukan karakter, lanjutnya, gerakan Pramuka juga aktif dalam kegiatan- kegiatan sosial yang tentunya melatih anggota untuk senantiasa memiliki empati serta mengamalkan seluruh poin dalam dasa dharma dan tri satya.
Baca juga: Pj Bupati Kapuas Darliansjah Kukuhkan Paskibraka 2024
Ketua Kwarnas Gerakan Pramuka mengajak kepada seluruh pihak untuk ikut memajukan Gerakan Pramuka agar lebih banyak memberikan kontribusi bagi bangsa dan negara. (Kanalkalimantan.com/ags)
Reporter : ags
Editor : kk
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Sempurnakan Gugatan di MK, Tim Hanyar Menyoal Ketiadaan Kolom Kosong Pilwali Banjarbaru
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
50 Kolaborator Seni Berkumpul dalam Banjarbaru Murdjani Festival 2024
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Kalsel Ditinggal Ulama KH Muhammad Saberan Afandi, Wafat di Usia 82 Tahun
-
HEADLINE1 hari yang lalu
Hasil Pilgub Kalsel: Muhidin-Hasnur 1.629.456 Suara, Acil Odah-Rozanie 348.118 Suara
-
pilkada 20242 hari yang lalu
Polda Kalsel Turunkan 425 Personel Amankan Rapat Pleno Rekapitulasi
-
Lifestyle3 hari yang lalu
Kuis Berhadiah MotionBank: Bagi-bagi Uang Jutaan Rupiah Tiap Hari di MNCTV