Connect with us

Pemkab Banjar

Pemkab Banjar Siap Dukung Gerakan 100 Smart City

Diterbitkan

pada

Pemkab Banjar siap dukung smart city Foto: humas

MARTAPURA, Ingin tetap terus eksis dengan perkembangan teknologi informatika sebagaimana kota-kota besar di Indonesia,  Kabupaten Banjar terus bergerak memanfaatkan teknologi komunikasi dan informatika dalam pelayanan masyarakat serta administrasi pemerintahan.

Gerakan Menuju 100 Smart City merupakan kerjasama antara Kementerian Kominfo,  KemenPAN-RB,  Kemenkeu, Kementerian PPN/Bappenas,  Kementerian PUPR,  staf kepresidenan dan Kompas Gramedia. Gerakan Menuju 100 Smart City dimaksudkan agar seluruh daerah di Indonesia memanfaatkan secara maksimal kemajuan teknologi komunikasi dan informatika. Pada 2019 ini diharapkan ada 100 kab/kota yang menjadi pionir sebagai Smart City.

“Kita telah menyampaikan program Smart City yang sedang kita bangun kepada tim penilai Asessor , Semoga saja,  kita terpilih sebagai salah satu daerah dari Gerakan 100 Smart City,” jelas Bupati H Khalilurrahman saat menghadiri acara assisment menuju gerakan 100 smart city, di Gedung Pusat TIK Nasional, Ciputat,Tangerang Selatan, Kamis (21/2).

Sementara itu Kepala Dinas Kominfo,  Statistik dan Persandian Kabupaten Banjar HM Farid Soufian mengatakan, selain bersama Kabupaten Banjar juga diundang 164 kabupaten dan kota lainnya, mempresentasikan program smart city di daerahnya,  di hadapan tim penilai yakni Dr. Herry AbduL Aziz Staf Ahli menteri Kominfo RI serta sejumlah pakar Smart City dari kalangan akademisi dan Praktisi.

Bagi daerah yang terpilih nantinya akan mendapatkan pendampingan dalam menyusun Masterlpan Smart City Kabupaten Banjar dari Kementerian Kominfo RI dan kementerian terkait. “Masterplan ini nantinya sebagai petunjuk/arah untuk mewujudkan kabupaten Smart City yg sejahtera dan barokah, serta menjadikan Smart City sebagai solusi untuk merealisasikan Visi dan Misi Bupati Banjar, 2016-2021,” jelasnya.

Menurut Farid Smart City,  bukan hanya berkaitan dengan teknologi informasi tetapi bisa juga kearifan lokal untuk menyelesaikan permasalahan di daerah secara Smart. (rendy)

Reporter:Rendy
Editor:Cell


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->