Connect with us

Pilkada Banjarbaru

Ditemui KNPI dan Masyarakat Minang, Paslon Iskandar-Iwansyah Serap Aspirasi

Diterbitkan

pada

Paslon Iskandar-Iwansyah menerima komunitas dan serap aspirasi masyarakat Minang. Foto: rico

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Gerilya kampanye pasangan calon (paslon) nomor urut 1 Pilkada Banjarbaru, Gusti Iskandar Sukma Alamsyah – AR Iwansyah, tak terbendung. Hanya dalam kurun satu hari, duet berjargon “Kawan Kita” itu setidaknya menemui hampir ratusan orang beratasnamakan organisasi maupun kelompok.

Seperti halnya Sabtu (17/10/2020) siang, dimana puluhan anggota DPD Komisi Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Banjarbaru menyambangi posko Iskandar – Iwansyah yang berada di kediaman Iskandar sendiri, yakni di Kecamatan Landasan Ulin, Banjarbaru.

Dalam persamuhan itu, Iskandar-Iwansyah menyerap secara langsung aspirasi yang disampaikan para anggota KNPI. Termasuk mensinegritaskan peran KNPI ke dalam program yang menjadi visi misi paslon ketika nantinya terpilih menduduki kursi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjarbaru.

“Di KNPI, seluruh anggotanya memiliki inovasi dan kreativitas. Mereka ke sini ingin mendapat masukan dan menyamakan apa yang menjadi program visi misi kami ketika mengemban tugas sebagai kepala daerah,” kata Iskandar, kepada Kanalkalimantan.com.

Faktanya, Iskandar sendiri memiliki ikatan emosional yang sangat kuat dengan organisasi kepemudaan tersebut. Ia tercatat sebagai Ketua DPD KNPI Kalimantan Selatan periode 1994-1997. Hal inilah yang membuat Iskandar yakin bahwa dirinya dapat membawa para pemuda di Banjarbaru lebih dapat berkembang.

“Tentu saya yang pernah berada dalam naungan KNPI, punya konsep-konsep pemikiran bagaimana pemberdayaan orang-orang muda itu ke depannya menjadi salah satu ujung tombak, khusunya mengembangkan ekonomi kreatif,” tuturnya.

Usai mendengarkan berbagai aspirasi, mantan anggota DPR RI itu menilai bahwa perhatian pemerintah terhadap KNPI di Banjarbaru belumlah optimal. Untuk itu, Iskandar menegaskan bahwa jika telah terpilih sebagai Wali Kota, dirinya siap mengakomodir seluruh kegiatan KNPI, serta mensinergikannya dengan SKPD terkait.

“Mereka ingin diberi peranan. Berbuat sesuatu dan meninggalkan legacy -warisan- di masyarakat. Itu untuk menunjukan bahwa peran kepemudaan itu ada. Bagi saya, keinginan mereka itu patut diapresiasi dan wujud dukungan kita sebagai kepala daerah adalah mengakomodir seluruh kegiatan mereka” lugas Iskandar.

Masih di hari yang sama, Iskandar-Iwansyah juga turut menerima kunjungan dari kelompok masyarakat Banjarbaru yang tergabung dalam keluarga Minang. Dalam acara bertajuk silahturahmi itu, kelompok keluarga minang menyampaikan dukungan mereka kepada paslon nomor urut 1.

“Prinsip sosiologi orang Minang itu dimana bumi dipijak di situ langit dijunjung. Mereka sebagai masyarakat Banjarbaru walaupun pendatang, juga ingin eksistensinya mendapat perhatian. Mereka ingin budaya Minang itu juga ditampilkan di Banjarbaru,” kata Iskandar.

Bagi Iskandar, Banjarbaru memiliki kebanggaan terhadap masyarakatnya yang hetrogen. Menurutnya para pendatang yang bertempat tinggal di Banjarbaru, sudah sepatutnya mendapat perhatian, dengan menonjolkannya keragaman etniknya budaya masing-masing.

“Maka dari itu, kita ingin menyiapkan satu tempat di Banjarbaru yang memuat miniatur Indonesia. Jadi masyarakat pendatang yang belum ke kampung, dapat melihat miniatur itu. Keragaman ini yang harus kita tonjolkan. Sekaligus saling mengeratkan kekerabatan antar etnik,” tuntasnya. (Kanalkalimantan.com/rico)

Reporter : Rico
Editor : Cell


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->