Connect with us

Kota Banjarmasin

Dishub Provinsi Minta Aturan Arus Satu Arah di Jl Kuripan Banjarmasin Ditunda!

Diterbitkan

pada


BANJARMASIN, Dinas Perhubungan Provinsi Kalimantan Selatan sudah mengirim surat ke Dinas Perhubungan Kota Banjarmasin terkait rekayasa jalan di wilayah Jalan Veteran-Kuripan. Dalam suratnya, Dishub Provinsi meminta agar kebijakan pengalihan atau penggunaan arus satu arah di Jalan Kuripan tersebut ditunda. Kenapa?

Kepala Dishub Kalsel Rusdiansyah mengatakan, Rabu (14/2) lalu telah melayangkan surat agar perubahan arus lalu lintas Jl Veteran-Kuripan agar dilakukan penundaan. Hal ini merupakan hasil rapat dari Forum LLAJ Provinsi yang di dalamnya tergabung berbagai instansi. Mulai dari Lantas Polda Kalsel, hingga Dinas PUPR.

“Kebijakan Dishub Kota Banjarmasin beserta forum LLAJ yang mau menerapkan jalan satu arah sudah kami bicarakan Senin tadi serta adanya keluhan perekonomian akibat rekayasa jalan tersebut,” ungkapnya.

Terkait masalah ini, Dishub Provinsi akan mengadakan pertemuan antara LLAJ Kalsel dan kota untuk membahas kebijakan tersebut. Mengingat masih menjadi kewenangan provinsi yang berada di kota, maka perlu dilakukan koordinasi antara Dishub Provinsi dan Dishub Kota Banjarmasin.

Saat ini, terlihat pada jalan tersebut sudah hampir kosong oleh separator atau pembatas jalan. Hal itu diketahui Madan, salah satu pedagang Pasar Kuripan yang mengatakan sejak Rabu pagi sudah dikuranginya pembatas jalan tersebut.

Dan pada Kamis (15/2), jalan sekitar sini terlihat lega dan nyaman kembali untuk dilalui oleh pengguna sepeda motor yang lalu lalang atau ke Pasar Kuripan. “Mungkin rekayasa jalan sudah selesai, setelah ini mungkin saja akann dilakukan jalan satu arah yang permanen,” ungkapnya. (ammar)

Reporter: Ammar
Editor: Chell


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->