Connect with us

Lifestyle

Demam Baju Koko Ala Black Panther Juga Rambah Anak Muda Banua

Diterbitkan

pada

Penjualan baju koko Black Panther sedang trend di sejumlah online shop Foto: net

BANJARBARU, Kalian yang sudah menyaksikan Black Panther mungkin masih ingat seperti apa outfit yang dipakai oleh T’Challa, si Black Panther. Pakaian sehari-hari raja Wakanda ini mirip dengan baju koko yang biasa dipakai pria muslim di Indonesia. Kemiripan tersebut bahkan sampai jadi bahan pembicaraan di berbagai jejaring sosial.

Kostum yang dikenakan Chadwick Boseman tersebut didesain berdasar motif dan gaya Afrika oleh desainer kostum Hollywood Ruth Carter. Tapi dalam perspektif orang Indonesia, baju tersebut lebih terkesan seperti pakaian muslim, baju koko.

Film yang belum genap sepekan beredar di layar lebar Indonesia ini bahkan telah menjadi peluang bisnis bagi orang Indonesia. Terbukti dengan adanya beberapa penjual online shop yang mengadakan pre-order baju koko Black Panther di beberapa market place.

 

Nah anak-anak muda Banua pun kini rupanya juga banyak menyukai baju koko T’Challa. Tak bisa dipungkiri bahwa salah satu keunggulan film BLACK PANTHER adalah desain kostumnya yang sangat kental unsur etnisitasnya.

“Iya, bentuknya keren. Apalagi saat ini lagi jadi pembicaraan. Jadi pingin aja juga beli baju tersebut,” kata Andri, salah satu mahasiswa ULM yang ditemui Kanalkalimantan.com. 

Film Black panther yang merupakan besutan terbaru Marvel Cinematic Universe ini mengisahkan perjuangan T’Challa dalam menjadi penerus tahta Wakanda karena ayahnya meninggal dunia. Ia yang menjadi calon raja secara tiba-tiba punya banyak pergumulan.

Belum cukup konflik dalam dirinya itu, T’Challa harus menghadapi ancaman dari sosok yang tidak pernah ia bayangkan sebelumnya. Film yang dibintangi oleh Chadwick Boseman, Lupita Nyong’O dan Michael B Jordan ini bahkan mendapat ulasan tersendiri oleh Majalah TIME. Dengan begitu, Black Panther adalah film superhero Marvel pertama yang muncul di halaman depan majalah tersebut.(cel/net)

Reporter: cel/net
Editor: Chell


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->