Kabupaten Banjar
Bupati Saidi Disuntik, Ikhtiar Terlindung dari Covid-19

KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA -Bupati Banjar H Saidi Mansyur diberi vaksinasi bersama jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan seluruh Kepala SKPD lingkup Kabupaten Banjar serta tokoh masyarakat di halaman Mahligai Sultan Adam, Rabu (3/3/2021).
Bupati Banjar H Saidi Mansyur mengatakan, vaksinasi tahap pertama ini sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kabupaten Banjar, sekaligus edukasi kepada masyarakat bahwa vaksin Sinovac ini aman dan sesuai rekomendasi dari BPOM dan MUI.
“Alhamdulillah hari ini kita lakukan vaksinasi tahap kedua, Kabupaten Banjar mendapatkan alokasi vaksin sebanyak 1.300 dosis yang diprioritaskan kepada petugas pelayanan publik dan unsur TNI Polri, serta masyarakat,” ujarnya.
Sementara itu Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Kabupaten Banjar (DKISP) Banjar HM Aidil Basith yang juga mendapatkan suntik vaksin mengajak masyarakat untuk tidak menganggap remeh Covid-19, karena hal ini merupakan sesuatu hal yang tidak bisa dilihat dengan kasat mata.
“Saya menganjurkan untuk tidak mengabaikan vaksinasi ini, lindungi diri kalian beserta keluarga, ayo kita semua berikhtiar dengan melakukan vaksin demi terhindar dari penularan dan penyebaran Covid-19,” ujarnya. (kanalkalimantan.com/wahyu)
Reporter : wahyu
Editor : bie

-
HEADLINE1 hari yang lalu
Penanganan Dugaan Politik Uang PSU Tak Berlanjut, Begini Penjelasan Bawaslu Banjarbaru
-
Kabupaten Kapuas1 hari yang lalu
Tingkatkan Kompetensi 183 Kades se Kapuas Digembleng di Pusdiklat Kemenhan
-
HEADLINE1 hari yang lalu
Siap Layani Embarkasi Haji Banjarmasin, Dua A330-343 Lion Air Tiba di Bandara Syamsudin Noor
-
Kabupaten Kapuas1 hari yang lalu
Randi Juara Turnamen Billiard Bupati Kapuas Cup 2025
-
Pemilu1 hari yang lalu
Bawaslu Banjarbaru Panggil Para Terlapor Dugaan Netralitas Pemantau
-
Kabupaten Kapuas1 hari yang lalu
Festival Budaya Tingang Menteng Panunjung Tarung 2025 Ditutup