Kanal
BMKG Kotabaru Imbau Masyarakat Waspadai Angin Kencang
KOTABARU,  Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kotabaru menghimbau masyarakat berhati-hati melihat cuaca sekarang yang sudah memasuki musim penghujan. Pasalnya, angin kencang disertai petir dan ombak besar bisa terjadi kapan saja.
Terlebih, bagi para kalangan nelayan pesisir Pulau Laut ketika akan beraktifitas mencari ikan di laut karena dengan angin kencang maka ombak besar akan dihadapi nelayan.
Kepala BMKG Kotabaru, Cucu Kusmayancu saat ditemui Kanalkalimantan.com di ruang kerjanya, Rabu (22/11) mengatakan, memasuki musim penghujan sekarang pastinya cuaca akan sedikit ekstrem.
“Sekarang sudah memasuki musim penghujan di wilayah Kotabaru dan sekitarnya. Untuk prakiraan kami di Kotabaru sama persis dengan yang ada di stasiun BMKG Banjarbaru dinyatakan bahwa sesuai dengan data adalah curah hujan sudah melebihi 50 milimeter,†terang Cucu.
Dikatakannya, untuk musim kemarau sudah lewat dan masyarakat Kotabaru pada umumnya tidak terlalu panjang merasakan krisis air serta Karhutla tidak mengancam.
“Sekali lagi kami himbau kepada masyarakat agar waspada bila terjadi hujan dengan angin kencang yang di sertai petir bisa saja terjadi di manapun, baik di wilayah pesisir ataupun di darat. Kepada nelayan dengan armada kecil diharapkan juga lebih waspada karena apabila angin kencang dapat menimbulkan gelombang tinggi,†jelasnya.
Dilain pihak, dimintai tanggapan salah satu warga mengatakan, menurutnya dalam kondisi musim hujan bukan hanya angin kencang saja. Melainkan juga debit air dapat meninggi sehingga sudah menjadi langganan banjir utamanya di area perkotaan Kotabaru di beberapa titik seperti kawasan jalan Veteran, H Agus Salim, komplek perkantoran Pengadilan Negeri dan lainnya.
“Sudah menjadi langganan banjir di beberapa titik di dalam wilayah perkotaan kita, salah satu solusi agar air bisa mengalir dengan baik tentu menjaga kebersihan lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan,†ujar Ifah. (fauzi)
-
Pemilu 20242 hari yang lalu
Ini Jadwal Dua Debat Pilgub Kalsel 2024, Adu Visi Misi Muhidin-Hasnur vs Acil Odah-Rozanie
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara1 hari yang lalu
Purna Paskibraka 2024 HSU Kunjungi Kampus IPDN
-
Lifestyle1 hari yang lalu
Ini 6 Keunggulan Debit BRI Contactless yang Baru Diluncurkan, Pebisnis dan Traveler Wajib Punya!
-
HEADLINE10 jam yang lalu
Menteri LHK Resmikan Persemaian Liang Anggang
-
PEMILU 202410 jam yang lalu
KPU Banjarbaru Buka Layanan Pindah Memilih, Ini Syaratnya
-
Kesehatan14 jam yang lalu
Farmasi Berkelanjutan: Inovasi Hijau PAFI Kota Kediri dalam Pengelolaan Obat Ramah Lingkungan