Connect with us

Ragam

Ada Lomba Adzan dan Tartil Qur’an di Mapolres Banjarbaru

Diterbitkan

pada

Lomba Adzan, Tartil Qur’an dan Da’iyah kamtibmas mendapat respon positif para pelajar. Foto : rico

BANJARBARU, Memperingati HUT Bhayangkara Ke-72, Polres Banjarbaru mengadakan Lomba Adzan, Tartil Qur’an dan Da’iyah kamtibmas tingkat SD/SMP sederajat di Masjid Nurrurasuli Polres Banjarbaru, Jumat (1/6).

Lomba Adzan, Tartil Qur’an dan Da’iyah kamtibmas mendapat respon positif para pelajar. Terbukti dari banyaknya peserta yang mendaftar, yaitu dari SD sebanyak 51 peserta dan dari SMP sebanyak 35 orang.

Kapolres Banjarbaru AKBP Kelana Jaya saat membuka acara menuturkan, acara ini diselenggarakan dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke-72 yang bertepatan dengan bulan suci Ramadhan. “Kegiatan ini juga sebagai momentum menunjukan bahwa Islam adalah agama yang Rahmatan lil ‘alamin,” ucapnya.

Dengan diadakannya kegiatan ini, masyarakat Kota Banjarbaru bersama-sama saling bersatu untuk mencegah masuknya faham radikalisme.

Hal senada diucapkan, guru pendamping dari SD alam Muhammadiyah Banjarbaru. “Kegiatan seperti ini sangat positif dan dari pihak sekolah sangat mendukung dengan kegiatan ini,” kata Makky.

“Saya berharap kegiatan ini diteruskan tiap tahun, karena ini merupakan cara pembinaan generasi muda, sehingga tidak terjerumus hal yang negatif, dapat meningkatkan prestasi anak dan mengisi waktu di bulan Ramadhan,” tambahnya. (rico)

Reporter:Rico
Editor : Abi Zarrin Al Ghifari


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->