Connect with us

Kabupaten Banjar

Bawa 2.000 Paket Bantuan Bupati Banjar dan Jajaran Salurkan Langsung ke Sejumlah Desa di Martapura

Diterbitkan

pada

Penyerahan bantuan ke warga terdampak banjir, Rabu (14/1/2026) siang. Foto: DKISP Banjar

KANALKALIMANTAN.COM. MARTAPURA – Hingga Rabu (14/1/2026) Banjir di Kabupaten Banjar telah berlangsung lebih dari dua pekan tapi Pemerintah Kabupaten Banjar memastikan tetap hadir dan memberikan perhatiannya kepada masyarakat yang terdampak banjir.

Selaku kepala daerah, Bupati Banjar H Saidi Mansyur pun terus hadir memantau dan memberikan bantuan kepada masyarakat.

Bersama jajaran bupati turun langsung ke lapangan. Tidak peduli kondisi banjir dia berjalan menerobos genangan air guna melihat langsung kondisi masyarakat dan mendistribusikan bantuan logistik kepada warga di sejumlah desa terdampak.

Baca juga: Banjir Masih Lumpuhkan Desa Simpang Lima, Warga Bergantung Bantuan

Pada Rabu (14/1/2026) bupati dan jajaran mendatangi warga terdampak banjir di Desa Bincau, Bincau Muara, Tunggul Irang, Tunggul Irang Ulu, Tunggul Irang Ilir, Murung Kenanga, dan Labuan Tabu, Kecamatan Martapura.

Bantuan yang disalurkan berupa paket pangan darurat, obat-obatan, popok bayi dan anak guna membantu memenuhi kebutuhan dasar masyarakat selama masa tanggap darurat banjir.

Penyaluran bantuan dilakukan oleh dua tim, yakni tim yang dipimpin langsung oleh bupati Banjar menyalurkan sebanyak 1.100 paket bantuan, sementara tim kedua menyalurkan 900 paket bantuan.

Secara keseluruhan, sebanyak 2.000 paket bantuan disalurkan kepada warga terdampak banjir di wilayah Kecamatan Martapura.

“Kehadiran pemerintah daerah di tengah masyarakat merupakan bentuk tanggung jawab dan kepedulian terhadap warga yang sedang menghadapi musibah,” tegas bupati.

Baca juga: Komitmen Penghijauan, Dishut Kalsel Tanam 300 Bibit Bintaro

Selain menyalurkan bantuan, bupati Banjar juga berdialog langsung dengan warga terdampak untuk menyerap aspirasi serta mengetahui kebutuhan mendesak di lapangan sebagai bahan evaluasi penanganan lanjutan dan percepatan pemulihan pascabanjir.

Salah satu warga Desa Bincau Muara, Destayani (41) merasa sangat senang dan diperhatikan oleh masyarakat.

Warga juga sangat mengapresiasi perhatian serta kehadiran bupati Banjar bersama jajaran yang turun langsung menyalurkan bantuan kepada masyarakat terdampak banjir.

Destayani mengungkapkan rasa haru dan terima kasih atas kehadiran langsung Bupati Banjar beserta jajaran di tengah kondisi banjir,.

“Perhatian dan kehadiran Pemerintah Kabupaten Banjar ini memberikan ketenangan, harapan, serta semangat bagi warga untuk bertahan dan bangkit dari musibah,” ujar dia. (kanalkalimantan.com/dkispbanjar)

Editor: Dhani


iklan

Komentar

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca