Connect with us

Hukum

Pemilik Tas Hitam Diduga Bom Tenyata Milik Ojol

Diterbitkan

pada

Temuan tas hitam yang diduga bom di depan Brimob Polda Kalsel Selasa (1/10). foto: polres banjarbaru

BANJARBARU, Akhirnya terungkap asal muasal tas hitam diduga berisi bom yang tergeletak di depan Mako Brimob Polda Kalsel, Selasa (1/10) kemarin. Hal tersebut, usai Polres Banjarbaru  memanggil sang pemilik tas tersebut.

Kapolres Banjarbaru AKBP Kelana Jaya melalui Kasubbag Humas AKP Siti Rohayati mengatakan pihaknya sudah menyerahkan tas tersebut kepada pemiliknya atas nama Hairil Puad warga Landasan Ulin, Kota Banjarbaru yang berprofesi sebagai ojek online (ojol).

Hairil Puad, ojol yang memilik tas hitam diduga bom. foto: polres banjarbaru

“Saat dikonfirmasi yang bersangkutan mengaku tas tersebut tercecer saat mengantar penumpang dari arah Landasan Ulin,” katanya kepada kanalkalimantan, Rabu (2/10).

Baca: Geger Temuan Tas Diduga Berisi Bom Didepan Mako Brimob, Ternyata Ini Isinya

Sebelumnya, temuan tas hitam sempat viral dan menghebohkan masyarakat. Tas hitam diduga berisi bom tersebut, membuat Polres Banjarbaru meminta Tim Penjinak Bom (Jibom) Sat Brimob Polda Kalsel untuk melakukan  pemeriksaan terhadap isi tas tersebut.

Kurang lebih 15 menit, Tim Penjinak Bom (Jibom) dari Brimob Polda Kalsel mengambil alih penanganan terkait temuan tas yang diduga berisi bom ini. Petugas yang melakukan pemeriksaan isi tas menggunakan metal detector, telah memastikan tidak ada unsur bom didalam tas itu.

Saat dibuka, rupanya isi tas tersebut berisi pakaian, surat menyurat seperti KTP, ATM dan beberapa kertas dokumen. (rico)

Reporter : rico
Editor : bie


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->