Kanal
2 Sekolah di HSU Wakili KalSel dalam Lomba UKS Tingkat Nasional 2018

AMUNTAI, Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) yang selama ini digalakkan TK Negeri Pembina Amuntai dan SDN Murung Sari 1 Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) pada akhirnya dapat mewakili Provinsi Kalsel dalam Lomba Sekolah Sehat Tingkat Nasional Tahun 2018.
Kedatangan Tim Penilai Lomba Sekolah Sehat Tingkat Nasional, Rabu (8/8), disambut antusias di kedua sekolah tersebut. Tak hanya TK Negeri Pembina yang memberikan sambutan berupa tarian penyambutan oleh anak-anaknya, hal serupa juga turunkan SDN Murung Sari 1 saat menampilkan yel yel dan pantomim yang dipersembahkan untuk rombongan Tim Penilai Lomba Sekolah Sehat Tingkat Nasional.
Wakil Bupati HSU H Husairi Abdi selaku Ketua Tim Pembina UKS Kabupaten HSU dalam sambutannya menuturkan, bahwa selama ini dalam setiap pembenahan dan pembinaan UKS di Kabupaten HSU selalu melibatkan anggota tim UKS serta berbagai pihak terkait.
Dikatakannya, selama ini Kabupaten HSU selalu mengikuti lomba sekolah sehat tingkat nasional dari tahun 2011 hingga tahun 2018 dengan berbagai torehan prestasi
Seperti pada tahun 2011 MIN Sungai Durait Kecamatan Babirik juara 9 tingkat nasional. Tahun 2012 SDN Murung Sari 2 Kecamatan Amuntai Tengah menjadi juara 5 tingkat nasional. Tahun 2013 SDN Muhammadiyah Kecamatan Sungai Pandan menjadi juara 8 tingkat nasional.
Tahun 2013 TK Pembina Amuntai Selatan menjadi duta sekolah sehat tingkat nasional. Tahun 2014 SDN Baruh Tabing Kecamatan Banjang mewakili Provinsi Kalimantan Selatan ke Tingkat Nasional. Tahun 2015 SDN Paliwara 1 menjadi Juara 2 Tingkat Nasional. Pada tahun 2018 HSU kembali mengikuti lomba sekolah sehat tingkat nasional yang diwakili oleh TK Negeri Pembina Sungai Malang dan SDN Murung Sari 1.
“Apa yang kita dapat dari penilaian ini tidak hanya akan menanamkan perilaku hidup sehat kepada anak didik yang kita bina saja, tetapi juga ke seluruh elemen masyarakat,” harap Husairi.
Adapun perwakilan Tim Penilai Lomba Sekolah Sehat Tingkat Nasional, Akhyar menyampaikan, Provinsi Kalimantan Selatan kini sudah memasuki tahap 4 atau tahap terakhir. Rencananya akan diumumkan pemenangnya pada pertengahan bulan Oktober tahun 2018.
Diharapkan kegiatan ini bukan sekadar lomba, karena sasaran utamanya adalah menerapkan pola hidup sehat di lingkungan sekolah, dalam rangka mewujudkan sekolah sehat dan membangun kebiasaan perilaku hidup sehat.
“Harapannya anak didik terbiasa pola hidup sehat di lingkungan sekolah hingga ke masyarakatnya,” harap Akhyar.
Sementara itu, Kepala TK Negeri Pembina Hj. Mahfuzah menyampaikan ucapan terimakasih kepada Bupati HSU, Ketua TP UKS Kabupaten HSU, SKPD terkait, dan lintas sektor yang selama ini telah berkejasama membantu untuk mengikuti Lomba Sekolah Sehat tingkat Nasional.
Hal serupa juga diungkapkan Kepala Sekolah SDN Murung Sari 1 H. Helmi yang mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak terkait yang telah membantu sekolahnya maju ke tingkat nasional, di samping menggelar rapat lintas sektor pembinaan untuk persiapan Lomba Sekolah Sehat tingkat Nasional sebelumnya.
Helmi juga berharap dengan penilaian ini HSU dapat masuk 3 besar penilaian tingkat nasional, terlebih lagi juara pertama.(dew)
Editor: Chell

-
Kabupaten Banjar3 hari yang lalu
25 Stan Kabupaten dan Kota Ramaikan Stand Bazar MTQ XXXVI Kalsel
-
Kabupaten Banjar3 hari yang lalu
Piala Bergilir Diserahkan, MTQ XXXVI Kalsel Resmi Dimulai
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Wali Kota Banjarbaru Lisa Halaby Resmi Pimpin Ibu Kota Kalsel
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara2 hari yang lalu
Meriahkan Pawai Ta’aruf MTQ XXXVI Kalsel, Kafilah HSU Bagikan Buah Tangan
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Hari Musik Sedunia, Ini Sejarahnya
-
Kabupaten Banjar2 hari yang lalu
Bupati Banjar Lepas Pawai Ta’aruf dan Buka Bazar MTQ XXXVI Kalsel