Connect with us

Kota Banjarmasin

Ziarah ke Tugu 9 November 1945 Pertempuran Banjarmasin

Diterbitkan

pada

Ziarah rombongan memperingati Hari Pahlawan di Tugu 9 November 1945, Pengambangan, Kelurahan Banua Anyar, Kota Banjarmasin, Senin (10/11/2025) siang. Foto: fahmi

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Komandan Distrik Militer (Dandim) 1007/Banjarmasin, Letkol Czi Slamet Riyadi memimpin ziarah rombongan memperingati Hari Pahlawan di Tugu 9 November 1945, Senin (10/11/2025) siang.

Ziarah diikuti oleh jajaran Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kota Banjarmasin berlangsung khidmat dari awal sampai selesai, meskipun sebagian wilayah tugu tampak basah oleh genangan air.

Dandim 1007/Banjarmasin, Letkol Czi Slamet Riyadi menyampaikan, ziarah ini bertujuan merayakan Hari Pahlawan dengan tema Pahlawan Teladanku, Terus Bergerak Melanjutkan Perjuangan.

Baca juga: Jejak Pertempuran 9 November Banjarmasin: Awal Revolusi Fisik Pejuang Banjar

“Artinya kita mengenang para pahlawan di tugu ini, bagaimana perjuangan dan bagaimana kita sebagai generasi penerus bisa melanjutkan perjuangan beliau-beliau yang sudah mendahului kita,” ujarnya.

Sementara itu, Lurah Banua Anyar, Andhika Dwitama bersyukur ziarah rombongan ini berjalan lancar walaupun tempat awalnya sempat terkendala genangan pasang dalam.

“Tadi malam sampai jam enam pagi pasang dalam di sini. Alhamdulillah bisa lancar walaupun kondisinya masih basah tapi tidak tergenang dan sempat kering saat pelaksanaan ziarah,” kata Andhika.

Baca juga: Cerita Veteran Batalyon 600 Raider Banjarmasin Bertempur Bela Tanah Air

Lurah Banua Anyar mengapresiasi langkah Pemerintah Kota Banjarmasin yang memberikan bantuan kepada 11 ahli waris pejuang pertempuran 9 November 1945 Banjarmasin. “Alhamdulillah 11 orang diapresiasi oleh pemerintah daerah kita,” tandasnya. (Kanalkalimantan.com/fahmi)

Reporter: fahmi
Editor: bie


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca