Connect with us

Kabupaten Tapin

Masuk Perbatasan Tapin-Batola Kendaraan Disemprot Disinfektan

Diterbitkan

pada

Penegakkan disiplin prokotol kesehatan di pelayanan Pos Pam check point Candi Laras Utara. foto: humas polres tapin

KANALKALIMANTAN.COM, RANTAU – Penegakkan disiplin prokotol kesehatan di pelayanan Pos Pam check point Candi Laras Utara, anggota Polres Tapin melaksanakan kegiatan penegakkan disiplin protokol kesehatan adaptasi kebiasaan baru, Rabu (29/7/2020)

Pos check point ini menjadi perlintasan masyarakat yang akan menuju ke wilayah Kabupaten Tapin dari arah Kabupaten Barito Kuala. Semua pelintas dicek kesehatan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Tapin, disemprot disinfektan untuk kendaraan roda dua dan roda empat dan pemberian imbauan dalam rangka upaya pencegahan penyebaran virus Covid-19 di Kabupaten Tapin.

Penegakkan disiplin prokotol kesehatan di pelayanan Pos Pam check point Candi Laras Utara. foto: humas polres tapin

Kapolres Tapin AKBP Eko Hadi Prayitno SIK mengatakan, pelaksanaan kegiatan tersebut salah satu bentuk program prioritas Kapolda Kalsel Irjen Pol Dr Nico Afinta SIK SH MH yaitu penanganan Covid-19.

“Memang di setiap titik perbatasan yang akan memasuki wilayah Tapin akan dilakukan pengecekan secara intensif dilaksanakan setiap hari oleh petugas TNI, Dinas Perhubungan, Satpol PP, BPBD, serta Tim Medis Gugus Tugas Covid-19,” ujar Kapolres Tapin.

 

Kasat Lantas Polres Tapin Iptu Guntur Setya Pambudi menambahkan, selain memberikan imbauan kepada masyarakat yang akan memasuki wilayah Tapin, petugas juga memberi teguran dan tindakan terhadap masyarakat yang tidak memakai masker pada saat berada di tempat umum.

“Kami berharap masyarkat selalu mematuhi protokol kesehatan, agar penyebaran Covid-19 segera terputus,” ujarnya. (kanalkalimantan.com/bie)

Reporter : bie
Editor : kk


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->