Connect with us

Kabupaten Banjar

Gelar Operasi Prokes Tim Gabungan Dapati 9 Pasangan Bukan Suami Istri di Hotel

Diterbitkan

pada

Operasi Penegakan Ketertiban Umum dan penegakan Protokol Kesehatan di Kecamatan Gambut dan Kertakhanyar. Foto: Istimewa

KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA – Sebanyak 100 personel gabungan Satpol PP Kabupaten Banjar, TNI dan Polri melaksanakan Operasi Penegakan Ketertiban Umum dan penegakan Protokol Kesehatan di Kecamatan Gambut dan Kertakhanyar.

Terbagi menjadi dua grup, yaitu Regu A menyasar warung warung malam yang terletak di Jalan Gubernur Subarjo Gambut dan Grup B di beberapa Hotel kelas Melati di  Kecamatan Kertakhanyar.

Sebelum memulai pelaksanaan kegiatan operasi, pasukan terlebih dahulu melaksanakan apel yang dipimpin Plt Kasatpol PP Banjar HM Aidil Basith di halaman kantor Pemkab Banjar , Sabtu 10/07 malam.

Plt Kasatpol PP Banjar HM Aidil Basith mengatakan tujuan operasi kali ini kelanjutan dari operasi sebelumnya yang menyasar tempat tempat keramaian dan penginapan di kota Martapura.

 

 

Baca juga: UPDATE. Positif Covid-19 Banjarbaru Hari Ini Tambah 35 Orang

“Ini merupakan kelanjutan dari operasi sebelumnya dalam hal penegakan Perda dan Prokes dalam upaya menekan penyebaran covid 19 di wilayah Kabupaten Banjar. Kita harus terus tegakkan prokes secara ketat demi keberhasilan penanganan covid 19. Semoga operasi berjalan lancar dan sukses,” ucap Basith.

Dia menegaskan, tidak henti-hentinya Tim gabungan penegakan Hukum Protokol Kesehatan untuk terus mengingatkan masyarakat akan kesadaran dan pentingnya Protokol Kesehatan.

Dari hasil operasi gabungan penegakan ketertiban umum, petugas menjaring sembilan pasangan bukan suami istri yang kedapatan berada dalam satu kamar di sejumlah hotel di Kertakhanyar. Di antaranya adalah anak di bawah umur.

“Dari tiga lokasi penginapan yang kami razia ditemukan pasangan bukan suami istri sebanyak sembilan pasangan atau berjumlah 18 orang. Selanjutnya kita bawa ke kantor untuk dilakukan pendataan dan pembinaan,” ungkap Kabid Penegakan Produk Hukum Daerah Satpol PP Banjar Agus Siswanto. (kanalkalimantan.com/hms)

Reporter: hms
Editor: Dhani


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->