Kota Banjarbaru
Empat Kadis Kosong Pemko Banjarbaru, BKPSDM Tunggu Arahan Wali Kota
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Pergantian pejabat struktural di lingkungan Pemerintah Kota Banjarbaru oleh Wali Kota Banjarbaru Erna Lisa Halaby menyisakan empat posisi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) yang masih kosong.
Empat jabatan eselon II yang kosong adalah Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Kepala Badan Pengelolaan Pajak dan Retribusi Daerah (BPPRD), kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo), dan Inspektorat.
Wali Kota Banjarbaru Erna Lisa Halaby mengatakan terkait jabatan struktural eselon II setingkat kepala dionas yang masih kosong akan dilakukan berproses.

“Insya Allah batch 2, bertahap, karena memang harus berproses,” ungkap Wali Kota Lisa Halaby diwawancarai singkat.
Sementara Kepala Badan Kepegawaian dan Pendidikan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Banjarbaru, Slamet Riyadi mengatakan, mereka masih menunggu arahan Wali Kota terkait bagaimana melaksanakan mekanisme pengangkatan jabatan struktural yang masih kosong.
“Masih menunggu arahanWali Kota untuk empat jabatan kosong ini. Bagaimana mekanisme yang akan ditempuh,” ujar Kepala BKPSDM Banjarbaru, Slamet Riyadi, Kamis (6/11/2025).
Selain empat jabatan struktural yang masih kosong, kata Slamet, BKPSDM Banjarbaru masih merampungkan proses lelang jabatan untuk Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata (Disporabudpar) Kota Banjarbaru.
“Sementara empat jabatan kosong sudah diisi Pelaksana Tugas (Plt) sebagai kepala dinas,” sebut dia.
Dalam prosesnya sudah ada tiga kandidat yang mendaftarkan diri untuk berkompetisi mengisi posisi Kepala Disporabudpar Kota Banjarbaru.
“Sudah ada tiga kandidat yang mendaftarkan diri sampai hari kemarin,” ungkap Slamet.
Adapun proses pendaftaran terisah dua hari lagi, hari ini dan besok. Dan sesuai ketentuan kata dia, sekurang-kurangnya harus ada 5 kandidat terdaftar agar dapat melaksanakan proses seleksi.
“Waktunya masih ada hari ini dan besok, sementara ini kandidat semua dari Pemko, sedangkan untuk nama-namanya masih ada di sistem,” katanya.
Slamet berharap para kandidat yang mendaftar baik yang berasal dari dalam lingkup Pemko maupun luar Pemko dapat ikut berkompetisi mengisi jabatan itu.
“Mudah-mudahan kawan-kawan baik dari dalam maupun luar bisa ikut berkompetisi mengisi jabatan itu,” tandas Slamet. (Kanalkalimantan.com/wanda)
Reporter: wanda
Editor: kk
-
HEADLINE1 hari yang laluIni Prakiraan Kondisi Cuaca Kalsel dalam Sepekan ke Depan
-
Kalimantan Selatan2 hari yang laluPAD Kalsel 2025 Capai Rp10,94 Triliun
-
Kota Banjarbaru23 jam yang laluCek Kondisi Kolam Renang Idaman Terkini, Ini Respon Komisi III DPRD Banjarbaru
-
Ekonomi1 hari yang laluKetua OJK: Pengaduan Scam Tak Boleh Berbelit
-
NASIONAL1 hari yang laluOJK Kembalikan Dana Korban Scam Rp161 Miliar
-
HEADLINE2 hari yang lalu18 Adegan Rekontruksi Mantan Polisi Habisi Mahasiswi



