Connect with us

Kalimantan Selatan

Banjir Rob di Meranti VI Handil Bakti, Warga Evakuasi Kendaraan

Diterbitkan

pada

Banjir rob di Jalan Meranti VI Jalur 1, Komplek Griya Permata, Handil Bakti, Kecamatan Alalak, Kabupaten Batola, Sabtu (3/1/2026) malam. Foto: fahmi

KANALKALIMANTAN.COM, MARABAHAN — Banjir rob alias banjir pasang surut tenggelamkan Jalan Meranti VI Jalur 1, Komplek Griya Permata, Handil Bakti, Kecamatan Alalak, Kabupaten Barito Kuala (Batola), Sabtu (3/1/2026) malam.

Akibatnya, warga terpaksa jalan kaki mengingat jalan utama permukiman tidak dapat dilalui kendaraan roda dua, sementara roda empat masih bisa melintas dengan pelan.

Ketinggian air mulai naik sejak petang hingga puncaknya mencapai lutut orang dewasa sekitar pukul 22.00 – 23.00 Wita.

Baca juga: Bupati dan Sekda Banjar Jenguk Kondisi Warga Terdampak Banjir di Desa Pemakuan dan Pembantanan 

Pantauan Kanalkalimantan.com, banjir rob membuat warga mengamankan sepeda motor ke tempat yang relatif lebih tinggi agar tidak terendam air.

Salah satu warga, Dicky (21) mengatakan, kondisi ini hampir menyamai peristiwa banjir besar Kalimantan Selatan pada 2021 lalu yang turut berdampak terhadap wilayahnya.

“Terakhir itu Februari 2021 yang ketinggiannya mencapai teras rumah, tahun ini termasuk parah karena tahun-tahun sebelumnya masih aman,” ujarnya.

Baca juga: Pascabanjir Bandang Warga Tebing Tinggi Mulai Tempati Rumah

Dicky menambahkan, biasanya banjir akan surut di pagi hari dan mulai meningkat lagi pada malam hari.

Berkaca pada tahun 2021, banjir ini biasanya berlangsung selama kurang lebih 1 bulan.

Dia berharap banjir cepat surut agar aktivitas masyarakat kembali normal seperti semula. (Kanalkalimantan.com/fahmi)

Reporter: fahmi
Editor: bie


iklan

Komentar

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca