Kota Banjarbaru
Waspada Penyakit Gondongam, Simak Kampanye Edukatif RSD Idaman
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Rumah Sakit Daerah (RSD) Idaman Banjarbaru kembali menunjukkan komitmennya dalam edukasi kesehatan masyarakat dengan mengangkat isu penyakit gondongan melalui unggahan informatif di media sosial resminya.
Penyakit yang kerap menyerang anak-anak ini ternyata juga bisa menjangkiti orang dewasa dan menimbulkan komplikasi serius jika tidak ditangani dengan tepat.
Direktur RSD Idaman dr. Danny Indrawardhana, menjelaskan bahwa gondongan merupakan penyakit menular yang disebabkan oleh virus, dengan gejala utama berupa pembengkakan di area pipi atau bawah telinga akibat peradangan pada kelenjar ludah.
“Gondongan bukan sekadar pembengkakan biasa. Ini adalah penyakit menular yang bisa memicu komplikasi jika tidak segera ditangani di fasilitas kesehatan,” tegas dr. Danny.
Baca juga: Miliki Tiga Sajam, Warga Transpol Sungai Tiung Diringkus Polisi
Selain pembengkakan, penderita juga dapat mengalami demam, sakit kepala, nyeri otot, hingga kesulitan menelan.
Kampanye edukatif ini merupakan bagian dari pelayanan preventif yang rutin dilakukan RSD Idaman. Melalui kanal digital dan media sosial, pihak rumah sakit berupaya menyampaikan informasi kesehatan yang mudah dipahami masyarakat, khususnya orang tua.
“Kami ingin informasi kesehatan bisa dipahami dengan mudah oleh masyarakat, agar lebih sigap ketika anak mengalami gejala,” ungkapnya.
Ia juga mengimbau masyarakat agar tidak mengabaikan gejala awal gondongan dan segera berkonsultasi ke fasilitas kesehatan apabila menemui tanda-tanda seperti yang disebutkan.
Baca juga: Tingkatkan Kualitas Karateka, Inkado Se Kalsel Latihan Bersama di Amuntai
Kampanye ini menjadi bukti nyata peran aktif RSD Idaman sebagai mitra utama dalam menjaga kesehatan masyarakat Banjarbaru dan sekitarnya. Edukasi ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran publik terhadap pentingnya pencegahan penyakit sejak dini, serta mendorong masyarakat untuk lebih responsif terhadap gejala-gejala penyakit menular. (kanalkalimantan.com/al)
Reporter: al
Editor: kk
-
HEADLINE3 hari yang laluRencana Jembatan Barito II, Pemprov Kalsel Ikut Menyusun DED
-
Pendidikan3 hari yang laluCara Cek NISN PIP 2026 agar Dana Bantuan Tidak Hangus
-
HEADLINE2 hari yang laluFasum Lapangan Basket Berbayar, Begini Penjelasan Kadisbudporapar Banjarmasin
-
Kabupaten Kapuas2 hari yang laluBupati Kapuas Dampingi Wakapolda Kalteng ke Polres Kapuas
-
Kota Banjarmasin2 hari yang laluNol Kilometer Lokasi Pasar Wadai Ramadan Banjarmasin
-
PUPR PROV KALSEL1 hari yang laluPUPR Kalsel Beberkan Rencana Pembangunan Jembatan Barito Dua



